Ketua Komisi II optimis fraksi-fraksi di DPR setujui Perppu Ormas

Merdeka.com - Ketua Komisi II DPR, Zainuddin Amali optimis fraksi-fraksi di DPR akan menyetujui Peraturan Pemerintah Pengganti Undang-undang (Perppu) Nomor 2 Tahun 2017 tentang Organisasi Kemasyarakatan (Perppu Ormas). Zainuddin menuturkan sikap optimis ini didasari dengan keakraban yang terjalin selama ini.
"Saya bilang tadi bahwa kenapa lebih bisa lancar pembahasan di komisi? Kita ini sudah setiap hari ketemu. Irama, selera, frekuensi sudah saling tahu. Sehingga lebih mudah untuk kita mendiskusikan itu," kata Zainuddin saat ditemui di Gedung DPR, Jakarta, Rabu (23/8).
Zainuddin mengatakan Perppu itu berbeda dengan Undang-undang (UU). Sehingga hanya terdapat dua pilihan untuk menerima atau menolak. Menurutnya itu lebih mudah di samping hanya akan menunggu pandangan dari setiap fraksi dan akan dilaporkan pada sidang paripurna.
"Jadi di Komisi II itu pembahasannya, kenapa saya bilang lebih simple (mudah), ya kita undang para pihak untuk mendengarkan, kemudian masing-masing fraksi menyampaikan pandangannya dan pandangan itu yang nanti akan kita laporkan ke paripurna," katanya.
Zainuddin menuturkan jika Perppu Ormas dapat diselesaikan di panitia kerja (Panja) merupakan hal yang bagus. Namun tidak menutup kemungkinan ada fraksi yang berbeda, Zainuddin mengaku tidak mau berlama-lama dalam permasalahan ini.
"Saya enggak mau berlama-lama, langsung dorong itu ke paripurna. Saya berharap semua kita satu pandangan dari berbagai fraksi yang ada di Komisi II," ujarnya.
"Kalau bisa diselesaikan lebih cepat kan akan bagus itu. Jangan pakai bulan, tapi kami bertekad untuk bisa selesaikan dalam waktu yang cepat," pungkasnya.
(mdk/dan)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya