Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Khofifah pastikan SMA-SMK negeri dan swasta di Jatim gratis di 2019

Khofifah pastikan SMA-SMK negeri dan swasta di Jatim gratis di 2019 Khofifah Indar Parawansa di Universitas Maulana Malik Ibrahim. ©2018 Merdeka.com/Darmadi Sasongko

Merdeka.com - Gubernur Jawa Timur terpilih, Khofifah Indar Parawansa kembali memastikan bahwa mulai tahun 2019, pendidikan untuk SMA dan SMK di seluruh Jawa Timur, gratis. Ini adalah salah satu janji Khofifah bersama Emil Elestianto Dardak saat kampanye lalu.

Kata Khofifah, pendidikan gratis dan berkaualitas atau disingkat Tis-Tas, merupakan salah satu Program 9 Nawa Bhakti Satya yang menjadi andalannya saat kampanye dulu.

Ketum PP Muslimat NU ini juga memastikan, pendidikan gratis dan berkualitas tidak hanya untuk sekolah negeri, tapi juga swasta.

Orang lain juga bertanya?

"Insya Allah sudah selesai masuk anggaran. Tahun 2019, SMA dan SMK yang menjadi tugas Pemprov sudah bisa gratis yang negeri maupun swasta," kata Khofifah usai menghadiri wayang kulit semalam suntuk di Gedung Astranawa, Surabaya, Minggu (19/8) dini hari.

Paling tidak, lanjutnya, para orang tua di Jawa Timur sudah mulai ayem. "Untuk SMP tugas pemerintah kota (Pemkot) dan Pemkab," tandasnya.

Makna Srikandi Winisuda Ratu

Pagelaran wayang kulit digelar pengurus RW 03 Kelurahan Menanggal, Surabaya bersama PB Pergerakan Penganut Khitthah Nahdliyyah (PPKN), menghadirkan Ki Dalang Slamet Plendik asal Trenggalek.

Pagelaran wayang yang dimulai sejak Sabtu malam ini, selain untuk memperingati HUT ke-73 RI, juga untuk menyambut kepemimpinan Khofifah-Emil sebagai gubernur dan wakil gubernur periode 2019-2024.

Hadir sejumlah tokoh masyarakat dan kiai dalam acara tersebut. Di antaranya Ketua Dewan Penasihat PB PPKN, Choirul Anam (Cak Anam), KH Masjkur Hasjim serta Ketua Ikatan Alumni (IKA) GP Ansor Jawa Timur, Muslih Hasyim.

Sedangkan lakon yang dipilih adalah 'Srikandi Winisuda Ratu' alias Srikandi diwisuda menjadi ratu. Ini memaknai, bahwa pada akhirnya, Khofifah akan dilantik sebagai gubernur setelah memenangi Pilgub Jawa Timur 27 Juni lalu.

Dalam pidatonya, Khofifah menegaskan, peringatan HUT RI lewat pergelaran wayang, merupakan ajakan untuk mengenang kembali tekad para pendiri bangsa dalam membangun dan memproklamirkan kemerdekaan RI, 73 tahun yang lalu. Terlebih budaya wayang kulit sangat dekat dengan pelbagai kearifan lokal.

Maka, kata Khofifah, mereka yang akan bersama-sama dalam wayangan semalam suntuk ini, diharapkan tersirami hatinya, pikirannya, bahwa ada kearifan lokal yang dimiliki Indonesia.

"Mudah-mudahan siraman hati, pikiran dan kearifan itu akan menjadi bagian dari penguatan guyub rukun kita hidup di Jatim, hidup di Indonesia," tandas mantan Menteri Sosial ini.

(mdk/did)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Debat Pilkada Jakarta, RK-Suswono: Pendidikan Tahun Depan Gratis di Swasta dari SD-SMA
Debat Pilkada Jakarta, RK-Suswono: Pendidikan Tahun Depan Gratis di Swasta dari SD-SMA

Pasangan Cagub dan Cawagub Jakarta nomor urut 1 Ridwan Kamil-Suswono berjanji akan menggratiskan Pendidikan tidak hanya di sekolah negeri, tetapi juga swasta

Baca Selengkapnya
Banyak Ketimpangan Pendidikan, Pemprov Jakarta Didesak Buat Sekolah Swasta Gratis
Banyak Ketimpangan Pendidikan, Pemprov Jakarta Didesak Buat Sekolah Swasta Gratis

50% Peserta didik bersekolah di satuan pendidikan negeri di Jakarta berasal dari keluarga mampu. Padahal sekolah negeri di Jakarta gratis.

Baca Selengkapnya
Ridwan Kamil Janjikan Sekolah di Jakarta Gratis, Termasuk Swasta
Ridwan Kamil Janjikan Sekolah di Jakarta Gratis, Termasuk Swasta

RK-Suswono menjanjikan sekolah gratis untuk semua agar setiap anak Jakarta memperoleh pendidikan layak.

Baca Selengkapnya
Ridwan Kamil: Yang Ingin Anaknya Sekolah Gratis di Swasta Tahun Depan, Pilih RIDO Nomor 1
Ridwan Kamil: Yang Ingin Anaknya Sekolah Gratis di Swasta Tahun Depan, Pilih RIDO Nomor 1

Ridwan Kamil (RK)-Suswono menjamin sekolah swasta gratis bagi peserta didik di Jakarta, jika menjadi gubernur Jakarta terpilih 2024.

Baca Selengkapnya
Prabowo-Gibran Janji Bangun Sekolah Unggulan di Setiap Kabupaten NTT
Prabowo-Gibran Janji Bangun Sekolah Unggulan di Setiap Kabupaten NTT

Selain itu, masih banyak program unggulan lain seperti makan siang gratis dan pembagian susu buat anak sekolah.

Baca Selengkapnya
Kampanye Akbar, Khofifah Pamerkan Prestasi Selama Jadi Gubernur Jatim
Kampanye Akbar, Khofifah Pamerkan Prestasi Selama Jadi Gubernur Jatim

Meski sempat diwarnani hujan, Khofifah bersama dengan pasangannya Emil menyampaikan orasi politiknya.

Baca Selengkapnya
Dipuji Jokowi, Ganjar Janji Bawa Program SMKN Gratis di Jateng ke Level Nasional
Dipuji Jokowi, Ganjar Janji Bawa Program SMKN Gratis di Jateng ke Level Nasional

Program sekolah Ganjar dipuji Presiden Jokowi karena dianggap bisa menyelesaikan masalah kemiskinan di Indonesia.

Baca Selengkapnya
Janji Ganjar untuk Pendidikan: Sekolah Gratis Se-Indonesia bagi Warga Kurang Mampu
Janji Ganjar untuk Pendidikan: Sekolah Gratis Se-Indonesia bagi Warga Kurang Mampu

Ganjar Pranowo berkomitmen untuk menghadirkan sekolah gratis se-Indonesia untuk masyarakat yang kurang mampu.

Baca Selengkapnya
Debat Pilkada DKI, Pramono Ikuti Program Prabowo Berikan Sarapan Gratis
Debat Pilkada DKI, Pramono Ikuti Program Prabowo Berikan Sarapan Gratis

Pramono menjanjikan program yang sejalan dengan pemerintahan Presiden Prabowo Subianto.

Baca Selengkapnya
Didukung 14 Partai Politik, Pasangan Khofifah-Emil Daftar ke KPU Jatim Diiringi Kirab Budaya
Didukung 14 Partai Politik, Pasangan Khofifah-Emil Daftar ke KPU Jatim Diiringi Kirab Budaya

Khofifah - Emil sendiri telah mengantongi setidaknya rekomendasi dari 14 partai pendukung.

Baca Selengkapnya
Usulkan Sekolah Gratis, DPRD DKI Minta Pemprov Jakarta Revisi Perda soal Pendidikan
Usulkan Sekolah Gratis, DPRD DKI Minta Pemprov Jakarta Revisi Perda soal Pendidikan

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta, melalui Dinas Pendidikannya sedang mengkaji rencana sekolah gratis.

Baca Selengkapnya
Program SMK Gratis, Ganjar: Anggarannya Sekitar Rp50 Triliun
Program SMK Gratis, Ganjar: Anggarannya Sekitar Rp50 Triliun

Ganjar memastikan daerah-daerah terluar, terpencil dan tertinggal akan diprioritaskan.

Baca Selengkapnya