Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Khofifah sudah pegang 2 nama cawagubnya untuk dibahas pimpanan partai

Khofifah sudah pegang 2 nama cawagubnya untuk dibahas pimpanan partai Khofifah di Sleman. ©2017 merdeka.com/purnomo edi

Merdeka.com - Menteri Sosial, Khofifah Indar Paranwansa memastikan diri untuk maju sebagai calon Gubernur dalam Pilkada Jawa Timur yang akan digelar di tahun 2018 mendatang. Khofifah menuturkan jika saat ini partai yang akan menjadi pengusungnya sudah cukup untuk maju.

"Partai pendukung sudah cukup untuk maju. Tinggal pendamping yang sekarang sedang dikomunikasikan," tutur Khofifah di Sleman, Rabu (15/11).

Khofifah mengatakan dirinya masih mencari waktu untuk berkomunikasi dan bertemu dengan pimpinan partai pendukung yang mengusungnya di Pilkada Jatim 2018. Komunikasi dengan pimpinan partai pendukung itu diharapkan bisa membulatkan suara untuk calon pendamping Khofifah.

"Sudah ada dua nama. Dua nama itu sudah mengerucut. (Nama pendamping) sudah selesai di forum kiai dan bu nyai," ungkap Khofifah.

Khofifah menambahkan jika saat ini tugasnya adalah berkomunikasi dengan partai pendukung. Komunikasi ini diharapkan Khofifah bisa segera dilakukan agar segera ada kebulatan suara terkait calon pendampingnya di Pilkada Jatim 2018.

"Pokoknya as soon as possible lah," tutup Khofifah.

(mdk/ded)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP