Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Nilai bebas korupsi, DPD I Golkar Papua dukung Airlangga gantikan Setnov

Nilai bebas korupsi, DPD I Golkar Papua dukung Airlangga gantikan Setnov DPD I Golkar Papua dukung Airlangga. ©2017 Merdeka.com/Bibay

Merdeka.com - Dewan Pimpinan Daerah (DPD) I Partai Golkar Papua, resmi memberikan dukungan terhadap Airlangga Hartarto, yang maju sebagai Calon Ketua Umum DPP Partai Golkar. Dukungan itu diberikan langsung kepada Airlangga di rumah dinasnya di Jalan Widya Chandra 3, Jakarta Selatan, Rabu (6/12). Golkar Papua menilai Airlangga layak menjadi ketua umum menggantikan Setya Novanto karena bebas dari korupsi.

"Dewan Pimpinan Daerah Partai Golongan Karya Provinsi Papua mendukung Calon Ketua Umum DPP Partai Golongan Karya yang bebas dari Korupsi, Kolusi, dan Nepotisme (KKN) seperti Airlangga Hartarto sebagai calon Ketua Umum DPP Partai Golongan Karya pada Musyawarah Nasional Luar Biasa (Munaslub) yang akan datang," kata Sekretaris DPD I Papua, Yacob Ingratubun.

Menurut dia, DPD I Papua percaya dan yakin terhadap Airlangga bisa menyelamatkan Partai Golkar yang saat ini sedang terpuruk. Selain itu, Airlangga juga dianggap sosok yang pas dan tepat untuk menggantikan posisi Setya Novanto, sebagai Calon Ketua Umum Partai Golkar.

"Pernyataan dukungan ini disampaikan semata-mata untuk Partai Golkar. Pernyataan dukungan ini untuk menyelamatkan Partai Golkar," ujarnya.

Menanggapi dukungan tersebut, Airlangga Hartarto mengucapkan rasa terima kasih terhadap DPD I Partai Golkar Provinsi Papua. Dia berjanji membawa Partai Golkar akan kembali berjaya jika terpilih menjadi Ketua Umum Partai Golkar.

"Terima kasih dan saya terima kepercayaan ini, Insya Allah amanah ini akan saya laksanakan dengan baik," ujar Airlangga. (mdk/rzk)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP