Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Pencoblosan ulang di TPS 01 Gambir digelar, warga masih sepi

Pencoblosan ulang di TPS 01 Gambir digelar, warga masih sepi Pencoblosan ulang di TPS 01 Gambir. ©2017 Merdeka.com

Merdeka.com - Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pilgub DKI putaran kedua dilakukan di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 01, Gambir, Jakarta Pusat, pagi ini. Pemungutan suara ulang dilakukan karena ditemukan pelanggaran saat pencoblosan 19 April lalu.

Pantauan merdeka.com di lokasi, TPS telah dibuka sejak pukul 07.00 WIB. Para petugas TPS dan saksi juga telah hadir di lokasi.

Namun, hingga pukul 07.15 WIB, warga belum satupun mendatangi TPS. "Mari ya bersama-sama kita membaca dan melihat semua perlengkapannya," kata Ketua TPS 01, Misbahuddin di lokasi, Sabtu (22/4).

pencoblosan ulang di tps 01 gambir

Pencoblosan ulang di TPS 01 Gambir ©2017 Merdeka.com

Jumlah Daftar Pemilih Tetap (DPT) di TPS ini yakni 629 orang pemilih. Sejumlah petugas gabungan dari TNI-Polri dan Satpol PP pun dikerahkan buat menjaga keamanan di lokasi.

Pada pencoblosan Rabu (19/4) lalu, pasangan Ahok-Djarot berhasil mengungguli Anies-Sandi di TPS itu. Ahok-Djarot memperoleh suara terbanyak yakni 330 suara. Sedangkan Anies-Sandi hanya memperoleh 147 suara, dengan total yang memilih 471. (mdk/dan)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP