Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

PKB optimis Gus Ipul-Puti menang mutlak di Surabaya

PKB optimis Gus Ipul-Puti menang mutlak di Surabaya Maslan Mansyur, Ketua Badan Pemenangan Pemilu DPC PKB Kota Surabaya. ©2018 Merdeka.com

Merdeka.com - Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kota Surabaya optimis bisa mendulang suara besar dalam pemilihan gubernur (Pilgub) Jawa Timur. PKB mentargetkan suara di Kota Pahlawan in bisa mencapai 90 persen untuk pasangan calon (Paslon) Gubernur, Saifullah Yusuf-Puti Guntur Soekarno.

"Kami memprediksi suara untuk Gus Ipul dan mbak Puti bisa 90 persen," kata Badan Pemenangan Pemilu (Bapilu) Kota Surabaya, Mazlan Mansur kepada Merdeka.com, Sabtu (14/4).

Mazlan mengatakan, sikap optimis yang terbangun ini karena melihat kondisi lapangan, masyarakat sudah mengakui kinerja Gus Ipul. PKB, ujar dia sudah melakukan pendekatan secara intensif kepada masyarakat. Hasilnya, masyarakat sudah mengetahui hasil-hasil yang ditunjukan akibat kinerja Gus Ipul.

Ketua Komisi B DPRD Surabaya ini menuturkan, seluruh elemen pengurus PKB Surabaya sudah mendekati akar rumput. Mereka mensosialisasikan program-program yang dimiliki Gus Ipul-Puti, seperti program seribu desa wisata, pengembangan UKM, dan perhatian-perhatian terhadap nasib perempuan.

"Program Madin Plus juga disosialisasikan supaya masyarakat mengerti apa yang diinginkan Gus Ipul-Puti," terangnya.

Dari hasil respon masyarakat Surabaya, ungkap dia, mereka memahami apa yang akan dikerjakan Gus Ipul dan Puti. Masyarakat Surabaya juga menginginkan adanya kepemimpinan secara berkelanjutan, dengan begitu kebijakan-kebijakan yang lama tinggal menyempurnakan.

Kondisi ini berbeda jika pimpinan Jawa Timur baru, akan ada perubahan sistem pondasi yang ada di Jatim. Hal ini akan berdampak terhadap tatanan sistem kepemerintahan juga kinereja yang sudah terbangun ritmenya. Untuk itu, keberadaan Gus Ipul sangat menguntungkan masyarakat Surabaya.

"Pembangunan Surabaya kan juga ada ikut andil kinerja Gus Ipul. Namun semua kan tidak terlihat," ujar dia.

Selain itu, salah satu keberanian Gus Ipul-Puti yang mendapatkan dukungan masyarakat Surabaya adalah keberanian untuk menggratiskan biaya pendidikan SMA/SMK. Padahal selama ini, pemerintah provinsi (Pemprov) Jatim tidak berani untuk membuat kebijakan pendidikan gratis.

Pendidikan gratis, ucap Mazlan, masih menjadi polemik dikalangan masyarakat Surabaya. Karena Kota Surabaya sudah mampu untuk memberikan pendidikan gratis, tetapi pemerintah pusat secara tiba-tiba mengalihkan pengelolaan ke provinsi, sedangkan provinsi tidak memiliki cukup dana untuk menggratiskan pendidikan SMA/SMK.

"Ini yang membuat masyarakat Surabaya lebih memilih Gus Ipul-Puti dibandingkan calon lainnya," tegasnya. (mdk/hhw)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP