PKS sebut tidak ada alasan partai lain tolak Setnov jadi Ketua DPR

Merdeka.com - Ketua Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Jazuli Juwaini, mengatakan tidak ada alasan bagi fraksi partai lain menentang usulan Golkar mengembalikan jabatan Ketua DPR kepada Setya Novanto dalam sidang paripurna. Jazuli menyebut reposisi jabatan adalah hak partai Golkar.
"Tentu sikap itu juga haknya fraksi masing-masing tapi kau kita semua memahami dengan baik pergantian pimpinan DPR dan alat kelengkapan dewan itu hak dan kewenangan fraksi dan parpol maka mestinya tidak ada menentang," kata Jazuli saat dihubungi merdeka.com, Rabu (30/11).
Jazuli pun memberikan sinyal bahwa PKS akan mendukung Setnov menggeser posisi Ade Komarudin sebagai Ketua DPR.
"PKS menghormati kebijakan dan keputusan fraksi lain dalam pergantian pimpinan DPR atau pimpinan alat kelengkapan dewan lainya karena itu hak dan kewenangan fraksi," tegasnya.
Senada dengan Jazuli, Sekretaris Fraksi PKS Sukamta memprediksi tidak akan banyak interupsi atau penolakan terkait usulan Partai Golkar tersebut.
"Sepertinya tidak ya. Kemungkinan begitu (banyak mendukung)," pungkas Sukamta.
Sebelumnya, Badan Musyawarah (Bamus) telah menggelar rapat membahas surat pergantian Ketua DPR dari Fraksi Partai Golkar sekitar pukul 20.00 WIB tadi malam. Rencananya, DPR akan menjadwalkan sidang paripurna untuk pergantian Ketua DPR berdasarkan usulan Partai Golkar.
(mdk/lia)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya