Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

PPP Setuju Gerindra Gabung Paket MPR tapi Tunggu Keputusan Koalisi

PPP Setuju Gerindra Gabung Paket MPR tapi Tunggu Keputusan Koalisi Rombongan PPP Tiba di Kediaman Prabowo. ©2019 Merdeka.com/Ahda Bayhaqi

Merdeka.com - Partai Persatuan Pembangunan (PPP) tidak keberatan Partai Gerindra masuk dalam paket MPR bersama partai koalisi pendukung Presiden Joko Widodo. Hal tersebut dia sampaikan usai pertemuan dengan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto.

"PPP bagian dari itu, tidak keberatan Gerindra kalau kemudian ada dalam satu paket," ujar Sekretaris Jenderal PPP Arsul Sani, di Jalan Kertanegara IV, Kamis (15/8).

Menurut Arsul hal tersebut tentunya harus disepakati partai koalisi lain. Termasuk yang perlu dibahas adalah wacana PAN menambah pimpinan MPR menjadi 10 orang.

"Tetapi kan ini tidak diputuskan sendiri. Ini kan harus diputuskan secara bersama-sama," ucapnya.

Menurut Arsul, perlu mendengar secara rinci bagaimana PAN mewujudkan penambahan pimpinan MPR. Dia menilai, opsi tersebut patut dipertimbangkan sebagai jalan tengah.

"Ya kami membuka opsi itu. Mendiskusikan itu dengan membuka opsi itu," ucapnya. (mdk/bal)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP