Prabowo: Sandiaga berkorban mundur dari Wagub DKI dan kader Gerindra

Merdeka.com - Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto resmi menggandeng Wakil Gubernur DKI Sandiaga Uno yang juga merupakan wakil dewan pembina Gerindra. Menurut Prabowo, Sandiaga rela berkorban mundur dari jabatan yang sudah susah payah direbut selama bertahun-tahun.
"Beliau berkorban bersedia mundur dari jabatan Wagub yang susah payah direbut bertahun-tahun untuk menjadi calon pemimpin. Beliau juga mundur dari Gerindra dari yang lama wakil dewan pembina, beliau mundur sebagai kader Gerindra supaya bisa diterima. Saudara sekalian ini bentuk pengorbanan," kata Prabowo saat deklarasi Capres dan Cawapres, Kamis (9/8).
Prabowo berjanji ingin memberikan yang terbaik dan membantu rakyat. Selain itu, kata dia, bersama Sandiaga akan berjuang demi kepentingan bangsa.
"Saya ingin Indonesia berdaulat sejahtera bahwa kekayaan Indonesia harus milik rakyat Indonesia apalagi dibawa keluar negeri, keadilan sosial bukan milik segelintir saja. Itu perjuangan kami," katanya.
Dalam kesempatan itu, Prabowo juga mengucapkan terima kasih kepada PKS dan PAN yang legowo tidak memaksakan kader mereka menjadi Cawapres.
"Ini kepentingan umat daripada golongan. Sandiaga Uno merupakan yang terbaik yang ada," ucapnya.
(mdk/eko)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya