Reaksi Anies soal Pertemuan Jokowi dan Prabowo Jelang Debat
Anies mengungkit kembali konsep perubahan yang digaungkan dirinya bersama Cak Imin.
Anies mengungkit kembali konsep perubahan yang digaungkan dirinya bersama Cak Imin.
Reaksi Anies soal Pertemuan Jokowi dan Prabowo Jelang Debat
Presiden Joko Widodo atau Jokowi bertemu dengan Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan alias Zulhas dan Capres nomor urut 2, Prabowo Subianto jelang debat ketiga Pilpers 2024.
Terkait hal ini, Calon Presiden nomor urut 1, Anies Baswedan menanggapi dengan santai. Menurut dia, itu hal yang wajar apalagi kedua adalah bagian dari pemerintahan Joko Widodo.
"Itu presiden dan menteri berjumpa itu hal normal saja. Ya bagi saya itu biasa saja," kata Anies di kediaman pribadinya, Jalan Lebak Bulus Dalam II, Jakarta Selatan, Minggu (7/1/).
Lebih lanjut, Anies mengatakan biarlah rakyat yang akan menilai. Sementara itu, Anies mengungkit kembali konsep perubahan yang digaungkan oleh pasangan Anies-Imin. Menurut dia, salah satunya yakni mengembalikan marwah kehidupan bernegara.
"Bahwa presiden ada di atas semua kekuatan, bahwa presiden itu menjaga etika bernegara, presiden menempatkan kepentingan negara di atas kepentingan keluarga, kepentingan kelompok, dan itu adalah bagian dari gagasan perubahan," ujar dia.
"Jadi kita tidak ingin kehidupan bernegara kita turun derajatnya menjadi negara yang politiking negara yang sekadar mementingkan kepentingan-kepentingan kecil tetapi negara yang menjaga kepentingan besar dan itu lah sebabnya kita mau perubahan, mengembalikan itu semua," Anies menandaskan.