Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Sambut Bulan Suci Ramadan, Sandiaga Santuni 300 Anak Yatim

Sambut Bulan Suci Ramadan, Sandiaga Santuni 300 Anak Yatim sandiaga santuni anak yatim. ©2019 Merdeka.com/nur habibie

Merdeka.com - Cawapres nomor urut 02 Sandiaga Salahuddin Uno menyambangi Masjid Jami Al Hikmah, Lebak Bulus, Jakarta Selatan. Kedatangannya itu untuk memberikan santunan terhadap ratusan anak yatim.

"Sekitar 300 anak yatim, ini rutin yang kita lakukan di setiap memasuki bulan Ramadan," kata Sandiaga usai memberikan santunan anak yatim, Jakarta, Minggu (19/5).

Acara santunan anak yatim rutin ia lakukan di saat bulan Suci Ramadan. Memang sengaja ia lakukan, hal ini agar apa yang ia lakukan dalam kehidupan sehari-hari dapat dilancarkan.

"Ini merupakan acara rutin Di bulan suci Ramadan ini menyantuni anak yatim dengan yayasan anak sholeh. Kita berdoa bermunajat bersama agar keberkahan bulan suci Ramadan dalam acara Syirillah Ramadan ini bisa mendatangkan, tentunya kemudahan-kemudahan, kelancaran-kelancaran dalam ikhtiar kita," ujarnya.

Di bulan Suci Ramadan ini, ia ingin masyarakat Indonesia khususnya umat muslim yang menjalankannya agar terus meningkatkan ketakwaannya.

"Jadi anak sholeh anak yatim ini doanya makbul insyaallah. Kita juga meningkatkan ketakwaan kita di bulan suci Ramadan," pungkasnya.

(mdk/rnd)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP