Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Suara swing voters penentu paslon masuk putaran kedua Pilgub DKI

Suara swing voters penentu paslon masuk putaran kedua Pilgub DKI Debat Pilgub DKI 2017. ©2017 merdeka.com/muhammad luthfi rahman

Merdeka.com - Lingkaran Survei Indonesia (LSI) merilis hasil survei lima hari jelang perhelatan Pilgub DKI Jakarta 2017. Dari hasil survei disimpulkan, Pilgub berlangsung dua putaran dan para calon bisa memenangkan Pilgub jika kedua calon yang lolos ke putaran kedua berhasil mengambil swing voters atau pemilih yang belum menentukan pilihannya sebesar 22,6 persen.

Ardian Sopa selaku pembicara LSI mengatakan angka swing voters itu didapat dari penjumlahan pemilih yang belum menentukan pilihan ditambah pemilih yang masih ragu dengan paslon yang dijagokannya.

"Yang belum menentukan sikap 8,5 persen ditambah pemilih yang sudah menentukan pilihannya tapi masih ragu, untuk Agus-Sylvi soft supporter di dalamnya ada 6,3 persen, untuk Ahok-Djarot ada 3,5 persen dan Anies-Sandi ada 4,3 persen," kata Ardian di Kantor LSI, Jakarta, Jumat (10/2).

Ardian menyebut dengan banyaknya persentase swing voters itu, Pilkada DKI dapat diibaratkan sebagai lapangan yang belum bertuan. Apalagi, belum ada satu calon pun yang memperoleh suara telak di atas 50 persen.

Dijelaskannya, mayoritas swing voters adalah pemilih umat muslim dan pada umumnya masyarakat beretnis Jawa dan Sunda. Bahkan, dia mengatakan swing voters juga lebih tinggi pada segmen pemilih yang melihat kesamaan agama adalah hal terpenting.

Oleh karenanya, Ardian menuturkan dalam kondisi persaingan ketat ini swing voters jadi penentu dalam Pilgub DKI. "Ini patokan sederhana namun sangat penting untuk menang," ujarnya.

Bukan hanya itu, dia menjelaskan bila salah satu calon yang lolos ke dua putaran nantinya bisa menarik simpatik swing voters maka bisa dipastikan tiket untuk masuk ke putaran kedua akan didapat oleh paslon tersebut. Dan sebaliknya, jika paslon tidak mampu mengambil simpatik swing voters maka paslon itu akan tersingkir.

"Dua kandidat yang paling mampu menarik simpati swing voters akan menjadi dua kandidat yang akan masuk ke putaran kedua dan yang paling sedikit akan tersingkir di putaran kedua," pungkas dia.

Sebelumnya, Lingkaran Survei Indonesia (LSI) merilis hasil survei lima hari menjelang Pilgub DKI Jakarta. Survei menggunakan metode multistage random sampling dengan melakukan wawancara tatap muka terhadap 1200 responden yang digelar pada 8-9 Februari 2017. (mdk/eko)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Analisis: Ridwan Kamil Vs Pramono Anung Berebut 36% Swing Voters, Waspada Politik Uang!
Analisis: Ridwan Kamil Vs Pramono Anung Berebut 36% Swing Voters, Waspada Politik Uang!

Survei terbaru Indikator Politik Indonesia menyatakan elektabilitas Ridwan Kamil dan Pramono Anung selisih tipis 3 persen saja.

Baca Selengkapnya
Poltracking di Pilkada Jabar:  Swing Voters Dedi Mulyadi-Erwan Tinggi, Pemilih Masih Mungkin Berubah
Poltracking di Pilkada Jabar: Swing Voters Dedi Mulyadi-Erwan Tinggi, Pemilih Masih Mungkin Berubah

Survei Poltracking Indonesia dilaksanakan pada tanggal 8-14 September 2024 dengan wawancara tatap muka langsung terhadap 1200 responden.

Baca Selengkapnya
Elektabilitas Ridwan Kamil vs Pramono Anung  di 3 Lembaga Survei Mengejutkan
Elektabilitas Ridwan Kamil vs Pramono Anung di 3 Lembaga Survei Mengejutkan

Survei dilakukan Lembaga Survei Indonesia (LSI), Poltracking Indonesia dan Parameter Politik Indonesia (PPI) selama periode Oktober.

Baca Selengkapnya
Survei LSI: Ternyata Prabowo Didukung 34,8% Suara PDIP, 53,5% Suara NasDem, 47% Suara PKB
Survei LSI: Ternyata Prabowo Didukung 34,8% Suara PDIP, 53,5% Suara NasDem, 47% Suara PKB

Direktur Eksekutif LSI Djayadi Hanan menyampaikan, suara para pemilih sesuai basis partai politik nyatanya terpecah.

Baca Selengkapnya
LSI: Jumlah Pemilih Jakarta ke TPS Tinggi, Tapi Terbuka Peluang Coblos Semua Kandidat
LSI: Jumlah Pemilih Jakarta ke TPS Tinggi, Tapi Terbuka Peluang Coblos Semua Kandidat

Terkait dengan angka 93,3 persen itu belum dapat dipastikan jika pemilih untuk tidak golput.

Baca Selengkapnya
Survei Indikator Jika Pemilu Hari Ini: PDIP 24,1%, Gerindra 14,4% dan Golkar 9,3%
Survei Indikator Jika Pemilu Hari Ini: PDIP 24,1%, Gerindra 14,4% dan Golkar 9,3%

PDIP mendapatkan perolehan paling banyak sebanyak 24,1 persen dibandingkan dengan partai politik lainnya, berdasarkan survei indikator

Baca Selengkapnya
Survei LSI: Prabowo-Gibran Curi 26,4% Suara Pendukung PDIP
Survei LSI: Prabowo-Gibran Curi 26,4% Suara Pendukung PDIP

Pendukung Gerindra solid mendukung Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya
Pramono Optimis Elektabilitasnya Bisa Naik Hingga 48 Persen
Pramono Optimis Elektabilitasnya Bisa Naik Hingga 48 Persen

Menurut Pramono, faktor penentunya adalah pemilih swing voters.

Baca Selengkapnya
Survei Terbaru Pilgub Jateng, Pasangan Andika-Hendi Melesat dengan Elektabilitas 64,8%
Survei Terbaru Pilgub Jateng, Pasangan Andika-Hendi Melesat dengan Elektabilitas 64,8%

Sementara itu tingkat elektabilitas Achmad Luthfi-Taj Yasin Maimoen pada simulasi tertutup berada diangka 31,4 persen.

Baca Selengkapnya
Survei LSI: Prabowo-Gibran Pasti Maju ke Putaran 2, Tapi Siapa Lawannya Masih Belum Tahu
Survei LSI: Prabowo-Gibran Pasti Maju ke Putaran 2, Tapi Siapa Lawannya Masih Belum Tahu

Hasil survei LSI pastikan Prabowo-Gibran maju ke putaran dua, tapi untuk lawannya bisa Anies atau Ganjar

Baca Selengkapnya
Survei LSI: Elektabilitas RIDO Tergerus jika Anies Dukung Pramono-Rano Karno
Survei LSI: Elektabilitas RIDO Tergerus jika Anies Dukung Pramono-Rano Karno

Survei ini dilakukan pada 6-12 September 2024, terkait pengaruh Anies di Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jakarta 2024.

Baca Selengkapnya
Survei LSI: Prabowo Menang Putaran Kedua Lawan Ganjar Berkat Dukungan Pemilih Anies
Survei LSI: Prabowo Menang Putaran Kedua Lawan Ganjar Berkat Dukungan Pemilih Anies

Survei LSI: Prabowo Menang Putaran Kedua Lawan Ganjar Berkat Dukungan Pemilih Anies

Baca Selengkapnya