Tak Dampingi Prabowo Jumpa Pers, BPN Sebut Sandiaga Ada di Dalam Rumah

Merdeka.com - Capres nomor urut 02, Prabowo Subianto menyampaikan pidatonya menanggapi hasil hitung cepat sejumlah lembaga survei. Namun dalam pidatonya, Prabowo tak didampingi cawapres Sandiaga Salahuddin Uno. Prabowo hanya ditemani sejumlah tim pemenangan.
Anggota BPN Prabowo-Sandi, Ferdinand Hutahaean menyampaikan, Sandiaga masih berada di dalam rumah Prabowo. Dia memang sengaja diam di dalam rumah dan tidak keluar menemani Prabowo berpidato.
Berita terbaru Prabowo Subianto selengkapnya di Liputan6.com
"Pak Sandi ada di dalam (rumah). Lagi sedikit merumuskan pernyataan," jelasnya di Jalan Kertanegara, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Rabu (17/4) sore.
Ferdinand mengatakan, Prabowo-Sandi tak harus selalu tampil berdua. Terpenting capres Prabowo telah menyampaikan pidatonya. Sandi, kata dia, akan segera menyampaikan pidatonya.
Dia mengatakan, masyarakat tak perlu berspekulasi atas ketidakhadiran Sandi. "Nanti akan ada waktunya keluar (berpidato). Tunggu saja," pungkasnya.
Dalam pidatonya, Prabowo meminta semua pendukung dan relawan tenang. Dia meminta para relawan dan pendukungnya tidak terprovokasi.
(mdk/eko)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya