5 Kesalahan yang Umum Dilakukan Usai Berolahraga

Merdeka.com - Berolahraga merupakan cara yang tepat untuk menjaga kesehatan tubuh kita. Walau menyehatkan, namun terdapat beberapa hal yang harus kita perhatikan baik sebelum, ketika, atau setelah olahraga agar hal yang kita peroleh dari kegiatan tersebut menjadi sia-sia.
Selepas melakukan olahraga, terdapat sejumlah hal yang tidak boleh dilakukan karena justru kontraproduktif dari hasil yang kita dapat sebelumnya. Dilansir dari Boldsky, berikut sejumlah hal yang tak boleh dilakukan setelah berolahraga.
1. Konsumsi Makanan Berlemak
Mengonsumsi makanan berlemak usai olahraga bisa membuat hasil yang kamu dapat tadi menjadi sia-sia. Makanan tinggi lemak cenderung memperlambat sistem pencernaan. Usai olahraga, disarankan untuk mengonsumsi makanan tinggi protein dan karbohidrat berkualitas baik sebab makanan ini bisa dicerna dengan mudah dan memasuki aliran darah dengan cepat.
2. Tidak Minum
Kurang mengonsumsi atau bahkan tidak mengonsumsi sama sekali air putih usai berolahraga dapat menimbulkan bahaya bagi kesehatan. Pasalnya cairan tubuh yang hilang usai berolahraga perlu untuk diganti serta tubuh juga perlu untuk dilembapkan.
3. Tak Ganti Baju
Menggunakan baju yang sama usai berolahraga dalam jangka waktu lama bisa membawa kuman yang berbahaya jika menempel di kulit. Hal ini bisa menyebabkan masalah kulit atau menimbulkan bau badan yang tak sedap.
4. Melewatkan Masa Pendinginan
Sama seperti pemanasan yang perlu dilakukan sebelum olahraga, pendinginan juga sebuah hal yang wajib dilakukan setelah olahraga. Pendinginan ini berfungsi untuk menormalkan kembali detak jantung serta menurunkan suhu tubuh.
5. Menyentuh Wajah
Menyentuh wajah dengan tangan yang berkeringat dan kotor setelah olahraga bisa menyebabkan transfer kuman ke wajah. Kuman ini bisa datang dari alat olahraga yang kamu sentuh. Oleh karena itu, selalu cuci tangan setelah berolahraga.
Lima kesalahan tersebut merupakan hal umum yang sering kamu lakukan baik secara sengaja atau tidak setelah berolahraga. Pastikan secara sadar untuk menghindari sejumlah hal tersebut.
(mdk/RWP)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya