Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Makan daging ayam, menyehatkan atau tidak?

Makan daging ayam, menyehatkan atau tidak? Ilustrasi daging ayam. Shutterstock/Slawomir Fajer

Merdeka.com - Daging ayam adalah salah satu makanan yang telah banyak dikonsumsi oleh masyarakat. Daging ayam merupakan salah satu sumber protein hewani. Meski begitu, apakah mengonsumsi daging ayam setiap hari baik untuk kesehatan?

Daging ayam memiliki manfaat bagi kesehatan, namun juga tak baik jika dikonsumsi setiap hari atau terlalu sering seperti tiga kali seminggu. Daging ayam juga memiliki beberapa efek buruk untuk kesehatan jika dikonsumsi berlebihan atau tidak dimasak dengan benar. Berikut adalah dua sisi kesehatan dari daging ayam, seperti dilansir oleh Boldsky (10/12).

Manfaat daging ayamDaging ayam mengandung beberapa manfaat kesehatan. salah satu di antaranya adalah membantu menurunkan berat badan. Selain itu, daging ayam juga bisa memberikan manfaat berikut ini.

1. Menyehatkan tulangAyam diketahui bisa meningkatkan ketebalan tulang dan mencegah penyakit tulang yang umum diderita banyak orang seperti osteoporosis dan osteoarthritis. Itulah kenapa sup ayam seringkali menjadi nutrisi penting bagi pasien yang sedang dalam masa pemulihan.

2. Meningkatkan jumlah proteinPenelitian mengungkap bahwa ayam dipenuhi oleh asam amino dan protein yang diperlukan tubuh untuk berkembang dan berfungsi dengan baik.

3. Membuat pikiran aktif dan tenangPenelitian mengungkap bahwa orang yang mengonsumsi ayam akan memiliki otak yang aktif. Namun daging ayam juga diketahui membuat orang lebih terkontrol dan membuat mereka lebih tenang.

4. Membantu pertumbuhan anakDaging ayam membantu pertumbuhan dan perkembangan otak anak. Selain itu, daging ayam juga menguatkan tulang anak dan meningkatkan sistem kekebalan tubuh mereka.

5. Mencegah penyakit berbahayaMakan daging ayam akan mencegah beberapa penyakit seperti penyakit jantung, penyakit pernapasan, dan depresi. Daging ayam juga dianggap lebih sehat dibandingkan dengan daging merah.

6. Membantu pembentukan ototMengonsumsi daging ayam juga diketahui bisa membantu pembentukan otot dan jaringan dalam tubuh. Namun tentu saja otot yang baik tak hanya bisa didapatkan dengan makan daging ayam, tetapi juga dengan berolahraga teratur.

Efek buruk daging ayamMeski daging ayam mengandung banyak manfaat, namun sebaiknya anda juga berhati-hati sebelum mengonsumsinya. Daging ayam yang tak dimasak dengan benar akan menyebabkan masalah kesehatan pada pencernaan. Berikut adalah efek buruk daging ayam lainnya.

1. Bakteri berbahayaAyam harus dimasak pada temperatur yang tepat dan dikonsumsi dalam waktu 24 jam agar tidak menyebabkan munculnya bakteri yang berbahaya untuk tubuh.

2. Hormon pada ayamKarena tingginya permintaan daging ayam, saat ini tak jarang ditemukan ayam yang sudah disuntik hormon. Ada baiknya Anda tidak terlalu sering mengonsumsi daging ayam yang seperti ini. Jika memungkinkan, pilih daging ayam yang Anda ketahui tidak mengandung hormon dengan membeli dari peternakan terpercaya.

Itulah beberapa efek baik dan buruk dari daging ayam. Memakan daging ayam memang bisa memberikan manfaat untuk kesehatan, namun sebaiknya Anda juga berhati-hati memilih daging ayam yang dikonsumsi, serta membatasi konsumsi daging ayam.

(mdk/kun)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP