Mengapa Mata Bisa Tertutup Saat Bersin? Ini Penjelasannya
Sadar atau tidak, ternyata mata akan tertutup secara otomatis ketika seseorang bersin.
Mengapa Mata Bisa Tertutup Saat Bersin? Ini Penjelasannya
Sadar atau tidak, ternyata mata akan tertutup secara otomatis ketika seseorang bersin.
Tapi, tahukah kamu alasan di balik terjadinya hal ini?
Bersin merupakan reaksi tubuh manusia yang bisa terjadi pada siapapun dan kapanpun.
Tujuannya adalah untuk mencegah masuknya partikel-partikel ke dalam tubuh dengan cara mengeluarkan hembusan angin yang kencang.
-
Kenapa menutup mulut saat bersin berbahaya? Menutup mulut dan hidung saat bersin dengan tangan dapat meningkatkan risiko penyebaran kuman dan virus. Partikel-partikel mikroorganisme yang terlepas dari mulut dan hidung dapat dengan mudah menempel pada tangan dan permukaan yang disentuh, meningkatkan peluang penularan penyakit kepada orang lain.
-
Apa bahaya menutup mulut saat bersin? Bahaya menutup mulut dan hidung saat bersin yang pertama adalah dapat menyebabkan cedera. Ketika bersin, semburan udara yang kuat dikeluarkan dari hidung dan mulut dengan kecepatan tinggi. Menutup mulut dan hidung saat bersin dapat menimbulkan tekanan yang cukup besar di dalam kepala dan tenggorokan.
-
Apa saja efek menahan bersin? Lebih jauh lagi, menahan bersin juga bisa menyebabkan cedera pada diafragma, merusak jaringan tenggorokan, dan meningkatkan risiko infeksi telinga. Terutama bagi mereka yang sudah lanjut usia, risiko cedera bisa lebih parah, termasuk kemungkinan retak tulang rusuk akibat tekanan yang ditahan.
-
Kenapa kita bersin? “Bersin merupakan refleks yang sangat kuat untuk membersihkan saluran pernapasan atas dan sering terjadi secara spontan dan tidak disengaja sehingga tidak bisa kita kontrol,“
-
Bagaimana menutup mulut saat bersin bisa menyebabkan cedera? Ketika bersin, semburan udara yang kuat dikeluarkan dari hidung dan mulut dengan kecepatan tinggi. Menutup mulut dan hidung saat bersin dapat menimbulkan tekanan yang cukup besar di dalam kepala dan tenggorokan. Tekanan ini dapat menyebabkan berbagai masalah, beberapa di antaranya dapat menjadi serius.
-
Bagaimana suara bersin terbentuk? Suara bersin diproduksi melalui kontraksi otot-otot pernapasan dan mengeluarkan udara dengan cepat melalui saluran pernapasan.
Diketahui pula, bahwa aktivitas bersin akan semakin meningkat jika seseorang sedang mengalami sakit, seperti flu dan pilek.
Adapun faktor penyebab lainnya yang bisa menyebabkan terjadinya bersin-bersin adalah karena cuaca yang dingin, alergi, atau kondisi hidung yang tengah mencium bau yang sangat menyengat.
Berdasarkan penelitian yang terdapat di dalam jurnal PLoS ONE tahun 2013, hentakan yang bisa dihasilkan dari aktivitas bersin adalah sekitar 4,5 meter per detik atau 10 mph.
Mengapa Mata Tertutup Saat Bersin?
Hingga sekarang, masih banyak peneliti yang masih mempelajari kaitan antara bersin dan mata tertutup. Namun, dari banyaknya output yang dihasilkan, ada satu teori kuat yang setidaknya bisa menjelaskan fenomena seperti itu.
Saat tubuh mengirimkan sinyal tanda partikel kecil masuk ke dalam tubuh lewat hidung, beberapa otot mengalami kontraksi termasuk pula pada otot mata.
Inilah alasan mengapa mata bisa meneteskan air ketika sedang bersin.
Nah, untuk mata tertutup saat bersin sendiri dijelaskan sebagai reaksi spontan yang dilakukan oleh tubuh manusia.
Mata yang tertutup ini berguna untuk melindungi mata dari kontaminasi partikel asing yang keluar saat proses bersin terjadi.
Sehingga, mata tak mengalami iritasi yang menganggu.
Apa yang Terjadi Jika Mata Terbuka Saat Bersin?
Banyak cerita yang menjelaskan bahwa bersin dengan mata terbuka bisa menyebabkan bola mata keluar. Padahal, pernyataan tersebut adalah sekadar omong kosong belaka alias hoax.
Sebenarnya, tak jadi masalah jika membuka mata tatkala sedang bersin.
Namun, hal seperti itu akan sulit untuk dilakukan karena bisa menyebabkan rasa ketidaknyamanan.
Oleh karena itulah, pertahankan reaksi biologis tubuh seperti yang sudah ada agar tak berimbas buruk bagi tubuh.
Selain itu, jangan pula bersin terlalu keras agar bisa menghindari penumpukan tekanan pada pembuluh darah.