Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Suntik Vaksin Tetanus Bisa Dilakukan Ibu Hamil untuk Lindungi Bayi di Masa Mendatang

Suntik Vaksin Tetanus Bisa Dilakukan Ibu Hamil untuk Lindungi Bayi di Masa Mendatang Ilustrasi ibu hamil. ©Shutterstock.com/kubais

Merdeka.com - Ibu hamil perlu melakukan segala untuk memastikan buah hati mereka lahir dengan aman. Hal ini termasuk dengan menceghah sejumlah risiko penyakit yang mungkin muncul.

Ketua Satgas Imunisasi Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI) Prof. Dr. dr. Hartono Gunardi, Sp.A(K) menyarankan agar para calon ibu melakukan vaksinasi tetanus toxoid guna melindungi bayi yang baru lahir dari risiko penyakit tetanus.

Vaksinasi ini dapat dilakukan saat ibu memasuki masa kehamilan di trimester kedua. Namun, alangkah lebih baik apabila ibu mendapatkan vaksin tetanus sebelum masa kehamilan.

"Kita mesti mempersiapkan diri kita (untuk calon pengantin) antara lain (vaksin) tetanus toxoid. Kalau sekarang mungkin lebih bagus Td (tetanus dan difteri). Kalau mau lebih lengkap lagi (vaksin) Tdap (tetanus, difteri, pertusis)," kata Hartono beberapa waktu lalu dilansir dari Antara.

Hartono mengingatkan risiko dan bahaya infeksi tetanus yang mungkin dapat terjadi pada bayi jika calon ibu tidak pernah mendapatkan vaksin tetanus saat semasa kecilnya, ditambah tidak juga mendapatkannya saat masa hamil.

Risiko tetanus rentan terjadi saat proses pemotongan tali pusar bayi dengan menggunakan alat-alat yang tidak steril. Bahkan di beberapa daerah, masih ada masyarakat yang melakukan tradisi perawatan tali pusar bayi dengan mengoleskan abu dapur. Padahal, tradisi ini rentan menimbulkan infeksi terutama jika ibu tidak mendapatkan vaksin tetanus.

Hartono menganjurkan agar para ibu dapat mengakses vaksin tetanus jenis Tdap mengingat kombinasinya yang lengkap, terutama juga untuk mencegah pertusis atau batuk rejan pada bayi baru lahir.

Dia menjelaskan bahwa bayi memiliki antibodi yang masih relatif rendah apalagi jika bayi belum mendapatkan imunisasi sama sekali sehingga akan lebih mudah tertular pertusis. Penyakit pertusis dapat menyebabkan bayi kesulitan bernapas atau tidak bernapas sama sekali.

"Pada saat bayi belum diimunisasi, bayi tersebut rentan. Kalau (misalnya) kakaknya sekolah lalu ketemu anak pertusis, (dia) bawa kumannya ke rumah, dia batuk di depan bayinya, dia (bayi) bisa terkena pertusis," kata Hartono.

Selain vaksin tetanus, Hartono juga menambahkan pentingnya bagi calon ibu untuk mendapatkan vaksin MR (measles dan rubella) yang dilakukan sebelum masa kehamilan atau minimal tiga bulan sebelum program kehamilan.

Di luar vaksin, calon ibu menyiapkan aspek kesehatan lainnya sebelum hamil termasuk kecukupan gizi dan suplementasi asam folat untuk mencegah bayi lahir cacat.

"Jangan lupa sebelum hamil harus mempersiapkan diri. Calon ibu itu tidak boleh kurang gizi, anemia, kemudian mesti diberikan suplementasi asam folat. Dan imunisasinya minimal dua itu (vaksin tetanus dan MR), kalau mau dilengkapi yang lain itu alangkah baiknya seperti HPV dan yang lain juga," tandasnya.

(mdk/RWP)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Kepala BKKBN Anjurkan Ibu Menyusui Tetap Pakai KB
Kepala BKKBN Anjurkan Ibu Menyusui Tetap Pakai KB

Kepala Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Hasto Wardoyo menganjurkan ibu menyusui tetap memakai kontrasepsi atau KB.

Baca Selengkapnya
Ketahui Imunisasi Apa Saja yang Wajib Diberikan pada Anak demi Kesehatannya
Ketahui Imunisasi Apa Saja yang Wajib Diberikan pada Anak demi Kesehatannya

Pemberian imunisasi wajib pada anak perlu dilakukan orangtua untuk mencegah sejumlah risiko penyakit.

Baca Selengkapnya
Cegah Stunting, Anies: Enggak Cukup Kasih Makan Siang Anak Gratis
Cegah Stunting, Anies: Enggak Cukup Kasih Makan Siang Anak Gratis

Untuk mencegah stunting, ibu hamil harus mendapatkan asupan gizi yang mencukupi.

Baca Selengkapnya
Menkes Dorong Percepatan Produksi Vaksin Dalam Negeri untuk Ketahanan Kesehatan Nasional
Menkes Dorong Percepatan Produksi Vaksin Dalam Negeri untuk Ketahanan Kesehatan Nasional

Produksi vaksin dalam negeri dianggap akan mampu mendorong ketahanan kesehatan nasional.

Baca Selengkapnya
IDAI Ungkap 10 Anak Sudah Kena Hepatitis B di Sumut, Khawatir seperti Gunung Es
IDAI Ungkap 10 Anak Sudah Kena Hepatitis B di Sumut, Khawatir seperti Gunung Es

Jika 1 provinsi saja ada 10 anak yang menderita hepatitis, maka 34 provinsi lain bisa mengalami hal serupa.

Baca Selengkapnya
Respons Menkes Soal Gaduh Efek Samping Vaksin AstraZeneca Disebut Picu Pembekuan Darah
Respons Menkes Soal Gaduh Efek Samping Vaksin AstraZeneca Disebut Picu Pembekuan Darah

Menkes angkat bicara mengenai efek samping vaksin Covid-19 AstraZeneca

Baca Selengkapnya
Bukan cuma Calon Ibu, Dokter Kandungan Juga Memiliki Peran Penting Mengentaskan Stunting
Bukan cuma Calon Ibu, Dokter Kandungan Juga Memiliki Peran Penting Mengentaskan Stunting

Agus Fatoni berharap dokter kandungan bisa menjadi ujung tombak kepada masyarakat mengenai pentingnya pengetahuan soal stunting.

Baca Selengkapnya
Istighosah di Jawa Timur, Siti Atikoh Bicara Pencegahan Polio
Istighosah di Jawa Timur, Siti Atikoh Bicara Pencegahan Polio

Pemerintah dinilai kecolongan lantaran sibuk dengan pencegahan pandemi Covid-19.

Baca Selengkapnya
Ibu Pengidap TBC Ternyata Masih Boleh Menyusui, Apakah Bakal Menular ke Bayinya?
Ibu Pengidap TBC Ternyata Masih Boleh Menyusui, Apakah Bakal Menular ke Bayinya?

Ibu menyusui dengan riwayat Tuberkulosis masih diperbolehkan untuk memberikan ASI kepada bayi mereka.

Baca Selengkapnya
Momen Seru Atikoh Ganjar Berbagi Cerita Penanganan Stunting hingga Beri Telur ke Ibu Hamil di Bantul
Momen Seru Atikoh Ganjar Berbagi Cerita Penanganan Stunting hingga Beri Telur ke Ibu Hamil di Bantul

Pembagian telur itu dilakukan usai Atikoh berdialog dengan ibu-ibu pengajian dan wanita hamil dari Kecamatan Banguntapan, Bantul.

Baca Selengkapnya
Menkes Tegaskan Alat Kontrasepsi untuk Remaja yang Nikah Dini, Bukan Pelajar!
Menkes Tegaskan Alat Kontrasepsi untuk Remaja yang Nikah Dini, Bukan Pelajar!

Ditegaskan Menkes Budi, penyediaan alat kontrasepsi ini bukan untuk pelajar, namun untuk orang menikah di usia sekolah

Baca Selengkapnya
Vaksin Polio Bikin Cacat Mitos atau Fakta? Begini Penjelasan Pakar
Vaksin Polio Bikin Cacat Mitos atau Fakta? Begini Penjelasan Pakar

Vaksin Polio Bisa Bikin Cacat Mitos atau Fakta? Begini Penjelasan Pakar

Baca Selengkapnya