Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Vaksin Influenza pada Ibu Hamil Bisa Berikan Kekebalan Tubuh pada Janin

Vaksin Influenza pada Ibu Hamil Bisa Berikan Kekebalan Tubuh pada Janin Ilustrasi ibu hamil. ©2015 Merdeka.com/shutterstock

Merdeka.com - Influenza atau flu merupakan penyakit yang kerap dianggap remeh dan kerap dialami oleh seseorang. Walau begitu, masalah kesehatan ini juga perlu untuk diwaspadai karena bisa berdampak fatal jika dibiarkan begitu saja.

Pencegahan yang paling efektif untuk influenza adalah dengan vaksinasi. Faktanya, vaksin influenza diperlukan semua orang, termasuk ibu hamil.

Ketua Satgas Imunisasi Dewasa Pengurus Besar Perhimpunan Dokter Spesialis Penyakit Dalam Indonesia (PB PAPDI), dr. Soekamto Koesnoe mengungkap, vaksinasi influenza sangat dianjurkan untuk ibu hamil.

Orang lain juga bertanya?

“Vaksin influenza itu justru dianjurkan pada ibu hamil. WHO (World Health Organization) yang menganjurkan,” tuturnya beberapa waktu lalu.

Lebih lanjut, Sukamto mengatakan, hal itu karena ibu hamil yang menderita influenza dapat menyebabkan berbagai risiko untuk calon bayi.

“Ibu hamil penderita influenza itu punya risiko untuk melahirkan bayi prematur, atau berat badan bayi rendah,” katanya.

Tak hanya itu, ibu hamil dengan influenza juga berisiko memiliki bayi yang mudah terpapar influenza pada beberapa bulan pertama kehidupan.

“Juga ada risiko bayinya mudah kena influenza sampai umur enam bulan,” tambahnya.

Adapun influenza bisa berbahaya untuk bayi, Sukamto melanjutkan, mengingat belum ada proteksi yang dimiliki bayi saat terpapar influenza.

“Karena vaksin influenza baru boleh diberikan pada bayi setelah usia enam bulan,” ungkapnya.

Vaksin Influenza Bisa Ditransfer ke Janin

Lebih lanjut, Sukamto menuturkan bahwa dengan vaksin influenza, calon anak juga mendapatkan kekebalan tubuh dari ibu.

“Dengan diberikan vaksinasi, ibunya bisa mentransfer kekebalan tubuh melalui plasenta kepada bayi sampai usia enam bulan,” katanya.

Setelah melahirkan dan jadi ibu menyusui (busui), wanita diperbolehkan menerima semua jenis vaksinasi, termasuk vaksin influenza.

“Untuk busui sebenarnya tak ada persoalan,” kata pria tamatan Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia (FK UI) itu.

Selama vaksin tersebut adalah vaksin yang juga direkomendasikan untuk orang dewasa sehat, maka boleh untuk diterima ibu menyusui. Pada semua usia kehamilan, ibu hamil boleh untuk menerima vaksin.

“Dulu kalau vaksin COVID-19 disebut boleh saat trimester kedua, tapi sekarang, semua bulan usia kehamilannya diperbolehkan,” terangnya.

Reporter: Chelsea AnastasiaSumber: Liputan6.com

(mdk/RWP)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Vaksin Polio Bikin Cacat Mitos atau Fakta? Begini Penjelasan Pakar
Vaksin Polio Bikin Cacat Mitos atau Fakta? Begini Penjelasan Pakar

Vaksin Polio Bisa Bikin Cacat Mitos atau Fakta? Begini Penjelasan Pakar

Baca Selengkapnya
Warga Jakarta Bisa Dapatkan Vaksin PCV Gratis untuk Anaknya di Sejumlah Lokasi Ini
Warga Jakarta Bisa Dapatkan Vaksin PCV Gratis untuk Anaknya di Sejumlah Lokasi Ini

Cakupan imunisasi PCV pada bayi tahun 2023, yakni sebanyak 139.887 atau 84,48 persen.

Baca Selengkapnya
Menkes Klaim Vaksin Covid-19 Buatan Dalam Negeri Relatif Lebih Aman
Menkes Klaim Vaksin Covid-19 Buatan Dalam Negeri Relatif Lebih Aman

Namun kalau untuk yang komorbid, kata Menkes, risiko tetap ada karena virusnya tidak hilang.

Baca Selengkapnya
Menkes Dorong Percepatan Produksi Vaksin Dalam Negeri untuk Ketahanan Kesehatan Nasional
Menkes Dorong Percepatan Produksi Vaksin Dalam Negeri untuk Ketahanan Kesehatan Nasional

Produksi vaksin dalam negeri dianggap akan mampu mendorong ketahanan kesehatan nasional.

Baca Selengkapnya
Pakar Ungkap Vaksin Dengue Mampu Lindungi Diri dari DBD
Pakar Ungkap Vaksin Dengue Mampu Lindungi Diri dari DBD

Dia lalu mengatakan vaksin dengue dapat diberikan kepada masyarakat berusia 6 hingga 45 tahun.

Baca Selengkapnya
Istighosah di Jawa Timur, Siti Atikoh Bicara Pencegahan Polio
Istighosah di Jawa Timur, Siti Atikoh Bicara Pencegahan Polio

Pemerintah dinilai kecolongan lantaran sibuk dengan pencegahan pandemi Covid-19.

Baca Selengkapnya
Begini Cara Cegah Terjangkit ISPA di Musim Pancaroba
Begini Cara Cegah Terjangkit ISPA di Musim Pancaroba

Jangan Sampai Terserang ISPA di Musim Pancaroba, Lakukan Hal Ini

Baca Selengkapnya
Manfaat Vaksin DBD, Lengkap Beserta Syarat Mendapatkannya
Manfaat Vaksin DBD, Lengkap Beserta Syarat Mendapatkannya

Vaksin Demam Berdarah Dengue (DBD) adalah inovasi penting dalam upaya mengurangi beban penyakit dengue.

Baca Selengkapnya
Dokter Ungkap Penyebab Anak Rentan Kena Polio
Dokter Ungkap Penyebab Anak Rentan Kena Polio

Mencegah anak untuk tidak terinfeksi Polio sangat penting.

Baca Selengkapnya
FOTO: Ragam Ekspresi Murid SD di Depok Disuntik Vaksin Difteri Tetanus
FOTO: Ragam Ekspresi Murid SD di Depok Disuntik Vaksin Difteri Tetanus

Kegiatan imunisasi bagi siswa SD ini ditujukan untuk memperpanjang antibodi atau kekebalan, terutama terhadap penyakit difteri, tetanus, campak, dan rubella.

Baca Selengkapnya
Dinkes DKI: 41.000 Balita Terkena ISPA Sepanjang Juni-Juli 2023
Dinkes DKI: 41.000 Balita Terkena ISPA Sepanjang Juni-Juli 2023

Tercatat, 41.000 kasus penyakit Infeksi Saluran Pernapasan Atas (ISPA) yang menimpa balita di Ibu Kota

Baca Selengkapnya
Pekan Imunisasi Nasional Kembali Digelar, Ini Pentingnya Imunisasi Polio bagi Anak
Pekan Imunisasi Nasional Kembali Digelar, Ini Pentingnya Imunisasi Polio bagi Anak

Untuk mencegah terjadinya Kejadian Luar Biasa (KLB), pemerintah terus mendorong program imunisasi polio dengan menggelar PIN.

Baca Selengkapnya