Intip Profil Zee Zee Shahab, Artis yang Juga Istri Prabu Revolusi Dirjen IKP Kemenkominfo
Zee Zee Shahab merupakan istri Prabu Revolus, Dirjen IKP Kementerian Kominfo.
Salah satu artis ternama, Zee Zee Shahab, kembali menjadi sorotan setelah mendampingi suaminya, Prabu Revolusi, saat dilantik sebagai Direktur Jenderal Informasi dan Komunikasi Publik (Dirjen IKP) di Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo). Acara tersebut berlangsung pada Senin (19/8) kemarin.
Zee Zee membagikan momen tersebut melalui Instagram Story pribadinya. Dalam unggahan tersebut, wanita berusia 36 tahun itu tampil anggun mengenakan kebaya panjang berwarna biru cerah yang dipadukan dengan rok lilit satin biru gelap dan hijab yang serasi. Ia melengkapi penampilannya dengan tas tangan putih dan sepatu hak tinggi yang senada. Sementara itu, Prabu tampil rapi dengan setelan jas gelap, kemeja putih, dasi marun, dan kopiah hitam.
Diketahui, Zee Zee saat ini lebih jarang muncul di layar kaca televisi dan aktif di media sosial. Sebelumnya, Zee Zee dikenal sebagai aktris, model, dan penyanyi Indonesia dengan darah Arab dan Betawi.
Berikut adalah beberapa informasi mengenai profil Zee Zee Shahab yang dirangkum dari berbagai sumber.
Profil Zee Zee Shahab
Inilah salah satu potret terbaru Zee Zee Shahab. Namanya mulai dikenal luas setelah menjadi salah satu finalis GADIS Sampul 2001.
Wanita yang memiliki nama lengkap Fauziah Shahab merupakan artis yang lahir di Jakarta pada 31 Maret 1988 dari pasangan Mustafa Kamil Shahab dan Eva Khadijah Alhasni. Ia merupakan anak sulung dari tiga bersaudara.
Punya Bakat di Dunia Model sejak Kecil
Sejak kecil, Zee Zee sudah menunjukkan bakat di bidang modeling. Pada usia 2 tahun, ia meraih juara Harapan I dalam kompetisi Balita Sehat yang diselenggarakan oleh Ibu Tien Soeharto.Ketika berusia 3 tahun, Zee Zee dan keluarganya pindah ke Palembang karena tugas pekerjaan sang ayah.
Meski berada di lingkungan baru, gadis berdarah Betawi-Arab ini tetap aktif berpartisipasi dalam lomba modeling. Pada usia 5 tahun, Zee Zee berhasil meraih gelar Juara Umum Gadis Bujang Palembang.
Geluti Dunia Musik dan Pernah Jadi Bintang Iklan
Setelah empat tahun tinggal di Palembang, keluarga Zee Zee kembali ke Jakarta. Bakatnya di dunia fashion show pun semakin berkembang. Pada tahun 1998, Zee Zee terpilih sebagai None Cilik Jakarta.
Selain itu, Zee Zee juga mengeksplorasi bakatnya di dunia musik dengan merilis album anak-anak pada usia 8 tahun. Kariernya semakin melejit ketika ia mulai membintangi iklan, salah satunya adalah iklan Choki Choki, yang kemudian diikuti oleh iklan Bank Duta.
Main dalam Acara 'Air Magazine' Mentari Pagi
Di usia 9 tahun, Zee Zee mulai tampil di acara 'air magazine' Mentari Pagi yang tayang di TPI. Dalam acara tersebut, ia berperan sebagai anak dari musikus Iin Parlina.Untuk mengasah kemampuannya lebih lanjut, Zee Zee bergabung dengan Sanggar Ananda yang didirikan oleh Aditya Gumay.
Ia juga menjadi bagian dari generasi kedua Lenong Bocah, bersama almarhum Olga Syahputra, Ruben Onsu, Ayu Pertiwi, Dude Herlino, serta kakak-beradik Lia Waode dan Chika Waode.
Rilis Album Lagu Anak-anak hingga Mulai Debut di Dunia Akting
Pada tahun 1999, Zee Zee kembali merilis album anak-anak berjudul Papa Jangan Merokok bersama Marcella, Bella, dan Dhea yang tergabung dalam girlband 4 Jelita. Di tahun yang sama, ia mendapatkan peran pertamanya dalam sinetron Vladd di Indosiar sebagai karakter antagonis. Nama Zee Zee semakin dikenal setelah menjadi salah satu dari 20 finalis GADIS Sampul 2001.
Tak hanya itu, wajahnya sering muncul di layar kaca, baik dalam sinetron maupun FTV.Beberapa sinetron yang pernah dibintanginya termasuk Putri Tidur (2001), Pangeran Jahil & Penyihir Cilik 2 (2002), Zikha Si Penyihir Cilik (2004), Dewa Asmara (2007), Olivia (2007), dan Islam KTP (2010).
Terjun ke Dunia Film
Pada tahun 2007, Zee Zee memulai debutnya di layar lebar dengan film Roh. Ia juga menjadi pembawa acara untuk beberapa program televisi, seperti Cinta Monyet (2008), KOLAK Ramadhan (2008), Menuju Satu Kemenangan (2009), Democrazy (2010), dan Wara-wiri Ramadhan (2010).
Pada tahun 2012, Zee Zee yang dinobatkan sebagai Aktris Utama Sinetron Terpuji Festival Film Bandung 2010, membintangi film drama religi Ummi Aminah sebagai Ziah. Film lain yang dibintanginya adalah Ada Surga di Rumahmu (2015) dan Cahaya Cinta Pesantren (2017).
Menikah dengan Prabu Revolusi
Dalam kehidupan pribadinya, Zee Zee yang memutuskan untuk berhijab ini pernah menjalin hubungan dengan Bedu dan Tommy Kurniawan. Pada Maret 2011, Zee Zee dikabarkan dekat dengan anchor Prabu Revolusi.
Pada 11 November 2011, Prabu melamarnya setelah salat Jumat. Mereka resmi menjadi suami istri pada 26 November 2011. Pernikahan mereka diadakan dengan adat Arab-Betawi di Hotel Akmani Jakarta. Dari pernikahannya, Zee dan Prabu dikarunia dua anak laki-laki.
Suami Dilantik jadi Dirjen IKP Kemenkominfo
Saat ini, Zee sudah jarang tampil di layar kaca. Kendati demikian, ia masih aktif membagikan kehidupan pribadinya di media sosial. Melalui laman Instagramnya, ia kerap menunjukkan hobi olahraga lari yang kini tengah tren.
Diketahui, Zee juga sempat terjun di dunia politik bersama dengan suaminya di bawah naungan partai Perindo. Sang suami, baru saja dilantik menjadi Direktur Jenderal Informasi dan Komunikasi Publik (Dirjen IKP) Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo). Sontak saja, pelantikan sang suami dibanjiri pujian serta ucapan selamat dari warganet.