Jadi Anak Tunggal dan Yatim Piatu, Kisah Perjalanan Hidup Wanita Ini Viral Curi Perhatian
Sempat merasa sedih usai kehilangan orang tua dalam waktu berdekatan, kini Ia hidup bahagia bersama suami, anak dan mertua yang menyayanginya
Perjalanan hidup seorang wanita yang penuh liku-liku behasil mencuri perhatian banyak orang. Setelah kehilangan kedua orang tua di usia yang masih muda, ia harus menghadapi kerasnya hidup seorang diri. Namun, takdir mempertemukannya dengan seorang pria baik hati, yang mengubah hidupnya menjadi lebih baik.
Kini, ia telah hidup bahagia bersama suami, anak dan mertua yang sangat menyayanginya. Kisah perjalanan hidupnya, Ia bagikan di akun TikTok @ulinsittara miliknya. Unggahan beberapa foto yang dilengkapi cerita tersebut viral.
Curhatannya seketika seperti mengajarkan tentang ketabahan, keberanian, dan harapan yang tak pernah padam. Berikut simak kisah selengkapnya.
Potret Kebersamaan dengan Kedua Orang Tua
Pada slide pertama, pemilik akun yang diketahui bernamaUlin memperlihatkan sebuah foto kebersamaanya dengan kedua orang tua. Dalam keterangan, Ulin mengatakan jika dirinya hidup sebagai anak tunggal dan lahir setelah 11 tahun pernikahan kedua orang tuanya. Tumbuh sebagai gadis muda yang cantik, namun kedua orang tuanya pun juga ikutan menua.
"ini adalah keluargaku. Hanya bertiga. Aku-Ibu-Bapak. Aku dilahirkan setelah 11 tahun pernikahan mereka. Aku tumbuh dewasa namun mereka sudah menua. " tulisnya dalam keterangan foto.
Punya Ayah yang Harmonis
Pada slide selanjutnya, terlihat sebuah foto lawas ketika Ulin masih kecil bersama sang ayah tercinta di perayaan ulang tahunnya. Dalam unggahannya, Ulin menuliskan jika sang ayah memiliki pribadi yang menyenangkan. Akan tetapi, ia kerap sekali mengalami sakit.
"Beliau sangat humoris, namun sering sekali sakit" ucapnya.
Ayah Sering Masuk RS hingga Akhirnya Meninggal Dunia
Akibat penyakit yang diderita, ayah Ulin kerap keluar masuk rumah sakit dan hal itu sudah tidak lagi membuat dirinya merasa sedih. Namun momen terberat saat ayahnya masuk rumah sakit dan tak kembali ke rumah lagi.
Ayah Ulin dinyatakan meninggal pada 17 Mei 2013 lalu usai menjalani opname selama satu minggu lebih hingga masuk ruang ICU. Dalam foto di atas, Ulin memperlihatkan momen-momen terakhir yang terekam ketika dirinya merawat ayahnya di rumah sakit bersama ibunda tercinta.
Ibu yang Dulunya Kuat juga Sering Sakit usai Suaminya Meninggal Dunia
Dalam unggahan selanjutnya, Ulin juga memperlihatkan sosok ibunda tercinta. Ia mengatakan jika sang ibunda merupakan sosok yang tangguh dan mandiri, hebat hingga tak pernah mengeluh sakit.
Kendati demikian kondisi tersebut berbalik ketika suaminya atau ayah Ulin meninggal dunia. Ya, sang ibunda kerap sekali sakit hingga sering dibawa ke dokter hingga harus rawat inap di rumah sakit.
Turun 30 Kilo saat Sakit
Kondisi kesehatan yang semakin menurun membuat tubuh ibunda Ulin makin rentan dan terlihat lebih kurus karena mengalami penurunan badan yang drastis hingga 30 kilogram. Hal itu terlihat dalam foto yang dibagikan Ulin ketika dirinya bersama ibunda menjalani ibadah umrah di Mekkah pada 20 Februari 2016 lalu. Terlihat badan ibunda Ulin sudah kurus dan tak lagi segar seperti biasanya.
Ibu Meninggal Dunia
Tak lama kemudian, ibunda Ulin akhirnya meninggal dunia, menyusul sang suami. Diktahui, sang ibu meninggal dunia pada 13 April 2016, tepat dua minggu setelah Ulin dan ibunda menjalani umrah. Sang ibu dimakamkan tepat berada di samping suaminya atau ayah Ulin.
Bingung dan Sedih
Usai kepergian orang-orang terkasih, Ulin pun hidup sebatang kara mengingat ia juga merupakan anak tunggal. Saat itu Ulin mengaku cukup kebingungan dan sedih dengan apa yang dialami. Bahkan, ia sempat merasa stress dan tak tau lagi harus kemana arah masa depannya itu.
Jadi Relawan Anak
Waktu terus berjalan, akhirnya Ulin pun bangkit dari kesedihannya. Ulin juga sempat menyibukkan diri dengan berbagai kesibukan. Salah satu hal yang Ia lakukan adalah dengan menjadi relawan untuk anak-anak yang memiliki nasib sama sepertinya.
"menyibukkan diri dengan ikut menjadi relawan anak2 yang nasipnya sama sepertiku." ujarnya.
Merantau ke Luar Pulau
Tak hanya itu, Ulin bahkan pernah merantau ke luar pulau untuk bekerja. Selain bekerja, tujuannya lain agar dirinya tak larut dalam kesedihan dan bisa keluar dari zona keterpurukan yang terjadi di hidupnya.
Menikah
Seiring berjalannya waktu, Ulin akhirnya pulang ke daerah asal dan memantapkan diri untuk menikah dengan seorang pria. Pernikahan tersebut digelar pada tahun 2018. Terlihat pula momen pernikahan Ulin dan sang kekasih yang dibagikan dalam unggahannya tersebut.
Diterima Baik oeh Keluarga Suami
Ulin mengaku bahagia karena diirnya diterima baik oleh keluarga suami. Bahkan, ketika Ulin masih di luar pulau, Ia mendapatkan perhatian dan perlindungan dari keluarga suaminya tersebut.
Sudah Punya Anak
Rumah tangganya pun tampak harmonis dan penuh kehangatan. Bahkan, keduanya kini telah dikaruniai seorang anak berjenis kelamin perempuan yang begitu menggemaskan. Sang anak kini sudah tumbuh besar. Sama seperti Ulin, putrinya pun mendapat kasih sayang yang begitu penuh dari keluarga suaminya.
Bertemu dengan Mertua yang Baik
Kehidupan Ulin semakin bahagia saat bertemu dengan mertua yang baik. Kedua orang tua dari suaminya itu seperti dikirim Sang Khalik untuk menggantikan posisi orang tua kandung Ulin yang sudah meninggal dunia. Ulin juga bersyukur akhirnya berhasil bangkit dari keterpurukan dan rasa sedih usai kepergian orang tuanya.
Ia berharap agar ayah dan ibunya bisa tersenyum bahagia di surga karena Ia sudah hidup aman dan damai bersama keluarga besar sang suami dan putri tercintanya."dan ibu bapak tersenyum dari atas sana.. karena anaknya... sudah baik baik saja..." tutupnya.