Nama Suami Jadi Sorotan, Intip Potret Kebersamaan Ayu Dewi dan Regi Datau

Merdeka.com - Pasangan selebriti Tanah Air Ayu Dewi dan suami, Regi Datau tengah menjadi sorotan. Nama sang suami dikaitkan dengan pengakuan perselingkuhan yang dilakukan oleh Denise Chariesta. Pengakuan itu sontak membuat kaget publik.
Seperti yang diketahui, Denise ini mengaku pernah menjalin asmara dengan suami orang yang berprofesi sebagai pengusaha. Hubungan mereka berlangsung selama empat tahun.
Denise juga mengungkapkan pria yang menjadi selingkuhannya tersebut berinisial R. Bahkan, ia juga menjabarkan jika pria tersebut merupakan suami dari host terkenal. Meski tak dijelaskan siapa nama pria tersebut, banyak warganet menduga bahwa pria tersebut merupakan suami Ayu Dewi.
Kendati demikian, belum ada penjelasan dari pihak Ayu Dewi dan suaminya mengenai pengakuan Denise yang menyeret nama Regi Datau hingga saat ini. Dirangkum dari berbagai sumber, berikut intip potret kebersamaan Ayu Dewi dan Regi Datau sebelum kabar ini beredar.
Potret Kebersamaan
©2022 Merdeka.com/ Instagram @mrsayudewi
Ini salah satu potret kebersmaan Ayu Dewi dan Regi Datau. Seperti yang diketahui, Ayu Dewi dan Regi Datau resmi menikah pada 16 Juni 2012 lalu.
Bertahun-tahun menjalani kehidupan bersama, keduanya hidup rukun dan jauh dari isu yang tak sedap. Kini hubungan rumah tangganya semakin lengkap dengan kehadiran tiga anaknya.
Romantis©2022 Merdeka.com/ Instagram @mrsayudewi
Dikenal memiliki karakter yang ekspresif, namun itu berbanding terbalik dengan sifat asli Regi Datau. Kendati demikian, Regi kerap memperlihatkan keromantisannya.
Salah satunya yakni menggelar perayaan anniversary pernikahannya bersama Ayu Dewi. Bahkan, mereka tak absen menggelar perayaan hari kebahagiaannya itu.
Dinner Bareng
©2022 Merdeka.com/ Instagram @mrsayudewi
Jika melirik dari unggahan Instagram pribadi masing-masing, Ayu dan Regi juga sering membagikan momen dinner bersama. Keduanya terlihat begitu bahagia dan banyak pula warganet yang menjulukinya sebagai couple goals.
YouTube Ayu Dewi ©2022 Merdeka.com
Tak hanya dinner bersama, keduanya juga sering berlibur bersama di sela kesibukan pekerjaannya. Seperti dalam potret di atas, Ayu Dewi dan Regi Datau serta ketiga anaknya begitu menikmati momen saat bermain sawah di Bali.
Kompak dan selalu mesra dalam setiap kesempatan, tak heran jika keduanya kerap membuat warganet iri dengan kebersamaannya
Bermain Golf
©2022 Merdeka.com/ Instagram @mrsayudewi
Ini potret kebersamaan mereka saat olahraga bersama. Sepertinya, olahraga golf menjadi salah satu hobi dari Ayu dan Regi. Bahkan, mereka juga kerap mengajak anak-anaknya saat bermain golf. (mdk/frd)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya