Rombongan Moge Mau Lewat, Aksi Pria "Usir" Pengendara Lain Ini Viral
Terlihat pengendara lain diminta untuk menepi saat rombongan motor gede hendak lewat dan membuat konten video.
Seorang pria yang diduga sebagai anggota komunitas moge itu memaksa pengendara lain untuk menepi saat rombongan motor gede hendak lewat dan membuat konten video.
Rombongan Moge Mau Lewat, Aksi Pria "Usir" Pengendara Lain Ini Viral
Belum lama ini, publik kembali dibuat heboh dengan sebuah video yang memperlihatkan momen seorang pria yang mengusir pengendara lain lantaran rombongan motor gede alias moge akan melewati jalan tersebut. Sontak, video yang diunggah oleh pemilik akun Instagram @kabarnegri ini viral di media sosial.
Aksi romobongan moge yang mengusir pengendara lain ini tentu membuat publik miris. Tak sedikit dari mereka yang memberikan komentar negatif di kolom komentar.
Berikut simak selengkapnya.
Kejadian tersebut bermula ketika ada seorang pengendara motor matic yang sedang melintas di jalan raya. Tak berselang lama, terlihat rombongan moge dari arah belakang dengan kecepatan tinggi yang juga melintasi jalanan tersebut.
Rombongan moge diketahui akan lewat, salah satu pria yang diduga sebagai anggota komunitas motor gede itu mendatangi motor matic dan melambaikan tangan seakan memberi isyarat agar si penggendara motor matic segera menepi.
Setelah itu, si pria tersebut tampak duduk jongkok seperti merekam rombongan moge dari arah berlawanan. Diduga, pria berjaket dan berhelm itu merupakan bagian dari anggota rombongan moge yang melintas.
Konvoi moge tersebut mendapat pengawalan dari personel Kepolisian. Terlihat satu anggota polisi berada di bagian depan, satu lainnya berada di bagian belakang. Kedua polisi itu kompak menyalakan rotator atau sirine.
Beberapa pengendara moge itu juga terlihat melambaikan satu tangan ke arah kamera. Padahal saat itu motor sedang melaju dalam kecepatan tinggi.
Viral hingga Banjir Kritikan Warganet
Tak berselang lama, video tersebut viral di Instagram hingga ditonton oleh ratusan ribu pengguna akun serta dibanjiri beragam komentar warganet. Banyak dari mereka yang merasa kesal dengan kejadian tersebut.
"Gimana kalo rame2 kita cegat,terus kita teriakin 'NORAKKKKK..!!!'.." tulis salah satu warganet dalam kolom komentar
"Semoga lekas ditertibkan biar ga mengganggu pengguna jalan lain." komentar warganet.
"Sombong amat..emang pengguna jalan untk mereka saja" komentar warganet lainnya.