Huawei Ascend W1-C00, Windows Phone pertama dari Smartfren

Merdeka.com - Tidak hanya perangkat baru berlabel Andromax saja, Smartfren juga rilis produk bundling dengan smartphone vendor ternama.
Dalam press release yang diterima merdeka.com (11/06), Smartfren dengan bangga perkenalkan rangkaian produk-produk smartphone terbarunya tentunya dengan berbagai fitur yang dapat mendukung aktivitas mobile pelanggan dan layanan data prima.
Produk-produk tersebut antara lain, Andromax V, Andromax C, New Andromax I, Smartfren Andromax U, Alcatel Onetouch D920, HTC One SC dan Windows Phone Huawei Ascend W1-C00.
Smartfren Windows Phone Huawei Ascend W1-C00
Smartfren Windows Phone Huawei Ascend W1-C00 merupakan smartphone berbasis Windows 8 yang pertama kali diluncurkan Smartfren. Produk menjadi smartphone pertama dari Smartfren yang mengusung teknologi EVDO Rev.B dengan kecepatan download maksimum hingga 14,7Mbps ini memiliki banyak keunggulan.
Salah satu fitur menarik adalah "tile" yang tampil dengan aktif dan dinamis sehingga memungkinkan pengguna untuk selalu terhubung dan mengikuti perkembangan terkini aktivitas kontak maupun informasi lain dari aplikasi yang terpasang. Tampilan layar mulai windows phone 8 ini juga dapat dipersonalisasi layout dan temanya sesuai keinginan pengguna.
Spesifikasi Smartfren Windows Phone Huawei Ascend W1-C00.
Alcatel Onetouch D920
Alcatel Onetouch D920 ini menggunakan operating system Android 4.1 Jelly Bean, prosesor Qualcomm Snapdragon Dual-Core 1.2GHz dan double kamera (depan dan belakang 5MP). Alcatel One Touch D920 dibanderol dengan harga Rp. 1.699.000 (termasuk PPN). Pembeli produk ini akan mendapatkan benefit 2GB volume data per bulan selama 12 bulan.
Spesifikasi Alcatel Onetouch D920.
HTC One SC
Smartfren juga menghadirkan HTC One SC, salah satu smartphone dual on EVDO-GSM terbaik dengan layar lebar yang jernih 4.3 inci super LCD2 dengan 16 juta warna dan didukung dengan prosesor Dual-Core 1GHz, serta Fast Camera juga Beats Audio. HTC One SC ditawarkan dengan harga Rp 3 jutaan (termasuk PPN) dan mendapatkan benefit 2GB volume data per bulan selama 12 bulan.
Spesifikasi HTC One SC.
Smartfren Andromax U
Pada saat bersamaan, Smartfren juga merilis produk terbaru dari varian Smartfren Andromax U dengan spesifikasi yang lebih baik menggunakan prosesor Quad-Core 1,2Ghz dengan harga yang sama Rp 1.6 jutaan dan mendapatkan bonus SMART PLAN Rp 50 ribu. (mdk/das)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya