Indibiz Fasilitasi Mudik Gratis 2024, Ini Syarat Kalau Mau Ikutan
Indibiz Fasilitasi Mudik Gratis 2024, Ini Syarat Kalau Mau Ikutan
Indibiz dan Telkom Group menyediakan puluhan bus dengan fasilitas setaraf bus pariwisata kelas eksekutif.
Indibiz Fasilitasi Mudik Gratis 2024, Ini Syarat Kalau Mau Ikutan
-
Siapa yang ikut mudik gratis? Tempo Scan kembali menyelenggarakan mudik gratis bagi para karyawan dan karyawati mitra usaha yang berasal dari wilayah Jakarta dan sekitarnya.
-
Apa yang disiapkan Pertamina untuk mudik Lebaran 2024? Jelang masa puncak mudik lebaran 2024, Satuan Tugas Ramadan dan Idulfitri (Satgas RAFI) memastikan seluruh sarana dan fasilitas (Sarfas) Pertamina yang dioperasikan anak usahanya telah siap melayani masyarakat yang akan menuju kota tujuan masing-masing.
-
Kenapa ada mudik gratis? Sejumlah Kementerian, Pemda dan BUMN menggelar mudik gratis bagi warga yang akan pulang ke kampung halaman.
-
Dimana Pertamina menambah layanan untuk mudik Lebaran 2024? Sesuai fokus Satgas RAFI 2024, periode 1 April-21 April, Pertamina menyediakan layanan tambahan di wilayah jalur mudik, daerah wisata, daerah rawan banjir dan daerah rawan bencana.
-
Bagaimana Korlantas Polri siapkan mudik 2024? Selain itu, kata Slamet, polisi tidak hanya melakukan pengaturan lalu lintas arus mudik dan balik, tetapi pengamanan serta kesiapan rumah-rumah ibadah dan tempat wisata.
-
Kapan mudik 2024 diprediksi meningkat? Korlantas Polri mengatakan mudik lebaran 2024 diprediksi akan mengalami kenaikan. Direktur Penegakan Hukum (Dirgakkum) Korlantas Polri Brigjen Raden Slamet Santoso memprediksi pemudik mencapai 193,6 juta jiwa.'Hasil survei dari Kementerian Perhubungan, di mana jumlah potensi pergerakan pengemudi yang akan mudik dan balik mengalami kenaikan hampir 193,6 juta jiwa yang akan bergerak mudik balik lebaran,' kata Slamet di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (21/3).
Indibiz berikan fasilitas terbaik bagi para peserta mudik yang ikut dalam program Mudik Asyik Bersama BUMN 2024. Hal ini untuk memenuhi aspek keamanan dan kenyamanan yang tinggi agar pemudik mau beralih dari penggunaan moda transport yang kurang aman seperti sepeda motor.
Untuk memenuhi rasa aman pemudik, Indibiz dan Telkom Group menyediakan puluhan bus dengan fasilitas setaraf bus pariwisata kelas eksekutif. Kondisi kendaraan dipastikan nyaman dan aman untuk bepergian jalur darat lintas kota dan lintas provinsi.
“Bagi mayoritas masyarakat, lebaran kurang lengkap kalau tidak pulang kampung. Dengan semangat persaudaraan dan saling berbagi kepada masyarakat kami rutin menyediakan fasilitas untuk mudik yang aman, nyaman, dan gratis,” kata Vice President Enterprise Business Orchestration Telkom Indonesia Iwan Rusdarmono.
Acara mudik Telkom Group yang diselenggarakan pada Jumat 5 April mendatang terbagi di dua titik keberangkatan yaitu di Monumen Nasional dan Museum Satria Mandala.
Seperti yang diketahui, Mudik Gratis Bareng Indibiz ini merupakan rangkaian kegiatan Mudik Asyik bersama BUMN 2024. Kuota pemudik juga ditujukan untuk pelanggan Indibiz, IndiHome, Telkomsel, dan masyarakat umum.
Tahun ini, Indibiz dan Telkom Group menyediakan kapasitas mudik lebih dari 1.000 kursi tujuan ke pulau Jawa.
Adapun rute mudik yang disediakan terdiri lebih dari 40 titik tujuan yang melewati tiga rute yakni jalur selatan, jalur utara, dan tol nasional trans-Jawa.
OVP Enterprise Regional Management Telkom, Reni Yustiani mengatakan program ini juga merupakan salah satu program retention loyalty bagi pelanggan setia Indibiz dan Indihome.
“Terima kasih bagi para pelanggan Indibiz, IndiHome, serta pelanggan telkomsel lainnya yang telah mempercayai kami,”
kata Reni.
Peserta mudik bersama Indibiz juga akan mendapat beragam bingkisan menarik. Bingkisan terdiri dari topi, kaos, handuk, sanitary kit, obat-obatan, hingga uang saku. Ada juga hiburan kecil dengan hadiah menarik seperti membagikan momen mudik bersama Indibiz di media sosial.
Syarat
Calon pemudik cukup mendaftarkan diri secara online melalui link mudik2024.telkomgroup.id/indibiz dan mudik2024.telkomgroup.id/telkomsel yang dibuka dari Jumat 29 Maret- Rabu 3 April 2024.
Persyaratan pendaftaran pun cukup dengan mendaftarkan nomor induk kependudukan (NIK) yang tercantum dalam KTP atau KK dan memilih titik mudik yang dikehendaki.