Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

6 Potret Warnet Milik Kaesang Pangarep dan Reza Arap, Nyaman dan Berkelas

6 Potret Warnet Milik Kaesang Pangarep dan Reza Arap, Nyaman dan Berkelas Warnet Kaesang Pangarep. KapanLagi.com ©2019 Merdeka.com

Merdeka.com - Jiwa bisnis tampaknya telah mengalir deras dalam darah anak Presiden Joko Widodo. Ada Gibran dengan bisnis yang telah lama digelutinya dan disusul oleh sang adik, Kaesang Pangarep beberapa tahun kemudian yang juga terjun ke dunia bisnis kuliner. Tampaknya Kaesang Pangarep ingin mencoba dunia bisnis di bidang yang lain.

Jika sebelumnya Kaesang membuka bisnis kuliner, kini anak terakhir Presiden Joko Widodo ini membuka bisnis di dunia internet. Ya, Kaesang Pangarep bersama Reza Arap diketahui telah membuka warnet (warung internet) di Jakarta.

Penasaran dengan potret warnet milik Kaesang Pangarep dan Reza Arap? Langsung saja simak informasi yang dihimpun dari beberapa sumber berikut ini.

Tokyo Gaming Space

warnet kaesang pangarep

KapanLagi.com 2019 Merdeka.com

Dalam sebuah wawancara Juni lalu, Reza mengatakan jika dirinya tengah memulai bisnis bersama anak-anak presiden. Ternyata bisnis yang dimaksudkan Reza yaitu warnet atau warung internet. Bekerjasama dengan Kaesang Pangarep, keduanya membuka warnet yang diberi label Tokyo Gaming Space.

Kaesang Pangarep dan Reza Arap Sudah Berteman Lama

warnet kaesang pangarep

KapanLagi.com 2019 Merdeka.com

Ya, keduanya memang diketahui sudah berteman dekat sejak lama. Kedekatan hubungan pertemanan mereka bisa dibuktikan dengan usaha bisnis yang dirintis keduanya. Nama 'Tokyo Gaming Space' ternyata dipilih oleh Reza Arap sendiri.

Fasilitas Mewah

warnet kaesang pangarep

KapanLagi.com 2019 Merdeka.com

Berada di kawasan Sunter Agung, Jakarta Utara, warnet Kaesang Pangarep dan Reza Arap ini memiliki fasilitas yang mewah. Keduanya menawarkan di setiap PC memiliki spesifikasi yang tinggi. Tak heran jika nantinya kalian tidak akan menemukan lag saat bermain game online.

Khusus Untuk Para Pecinta Games Online

warnet kaesang pangarep

KapanLagi.com 2019 Merdeka.com

Jika biasanya warnet lebih identik untuk umum. Namun, warnet milik Kaesang Pangarep dan Reza Arap ini sedikit berbeda. Keduanya memutuskan untuk membuat warnet dengan pasar para pecinta games online.

Ada Kafe Juga

warnet kaesang pangarep

KapanLagi.com 2019 Merdeka.com

Memiliki bisnis di bidang kuliner, Kaesang Pangarep tak mau ketinggalan untuk menghadirkan sajian andalannya. Ya, di sini tak hanya warnet saja, melainkan di sediakan pula tempat untuk membeli camilan. Di sana akan ada booth-booth kuliner milik Gibran Rakabuming, Kaesang Pangarep hingga Chef Arnold.

Bisa Memilih Jenis PC Sendiri

warnet kaesang pangarep

KapanLagi.com 2019 Merdeka.com

Tokyo Gaming Space sendiri baru melakukan acara grand launching beberapa hari yang lalu. Diharapkan animo masyarakat begitu kuat dengan adanya warnet khusus para pecinta games online ini. Lantaran, di warnet milik Kaesang dan Reza ini, kalian bisa memilih sendiri jenis PC apa yang diinginkan. Tentu saja berdasarkan dengan spek masing-masing. (mdk/tan)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP