Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

7 Cara Membuat Bibir Merah, Bikin Wajah Tampak Segar

7 Cara Membuat Bibir Merah, Bikin Wajah Tampak Segar Ilustrasi bibir. ©Shutterstock

Merdeka.com - Cara membuat bibir merah sangat di butuhkan bagi Anda yang mempunyai warna bibir yang cenderung lebih gelap. Karena dengan bibir merah merona membuat wajah terlihat lebih segar dan tidak pucat.

Bibir merupakan salah satu bagian tubuh yang dianggap menunjang penampilan wajah. Mempunyai bibir merah merona alami adalah impian banyak wanita, karena dengan bibir merah akan menjadi daya tarik tersendiri baginya.

Dengan bibir merah yang sehat, akan membuat seseorang tampil lebih percaya diri. Berbagai usaha dilakukan oleh banyak kaum wanita demi mendapat bibir merah merona, termasuk dengan cara instan yakni melakukan sulam bibir. Tentunya hal tersebut membutuhkan biaya yang tidak murah.

Namun, sebenarnya memerahkan bibir dapat dilakukan sendiri di rumah dengan mudah, dan tidak harus mengeluarkan biaya mahal, yaitu menggunakan bahan-bahan alamiah. Berikut 7 cara membuat bibir merah yang merdeka.com rangkum:

1. Membuat Bibir Merah dengan Pasta Gigi

Membuat bibir merah secara alami dengan menggunakan pasta gigi sangat bisa Anda coba, selain sifatnya praktis, pasta gigi juga sangat mudah didapatkan. Magnesium, kalsium, kalium, selenium serta mineral baik yang ada pada pasta gigi akan membantu untuk mempercepat proses regenerasi kulit bibir. Lakukan dengan cara mengoleskan pasta gigi di bibir Anda, diamkan selama 15 menit, dan bilas menggunakan air bersih.

2. Jeruk Nipis

Jeruk nipis yang kaya akan vitamin C di dalamnya membuat buah ini dapat membantu mengangkat sel kulit mati. Kulit mati tersebut akan melakukan regenerasi dengan sangat baik. Jeruk nipis merupakan solusi bagi Anda yang sering melakukan aktivitas merokok, karena jeruk nipis dapat memerahkan bibir yang hitam akibat rokok secara alami. Tentunya bibir akan terlihat lebih sehat dan segar.

3. Membuat Bibir Merah dengan Susu

Membuat bibir agar merah selanjutnya adalah dengan menggunakan susu. Kandungan asam laktat yang terkandung dalam susu mampu membuat bibir Anda menjadi cerah dan terlihat merah. Cukup dengan mengoleskan susu murni di bibir kemudian biarkan selama 15 menit, maka ini akan berguna untuk pengangkatan sel mati pada kulit bibir.

4. Membuat Bibir Merah dengan Buah Delima

Polifenol yang terdapat pada buah delima merupakan kandungan utamanya. Polifenol bertugas menjadi antioksidan, sehingga dapat menghindarkan Anda dari radikal bebas yang terjadi. Anda dapat mengaplikasikan buah delima ini ke bibir dengan cara memblender 1 buah delima terlebih dahulu, blender hingga lembut, dan oleskan pada bibir.

5. Membuat Bibir Merah dengan Kunyit dan Madu

Curcuminoid yang terkandung dalam kunyit mampu meningkatkan kolagen pada permukaan bibir Anda. Madu di sini digunakan bertujuan menghilangkan sel mati pada kulit bibir, serta menjaga kelembaban di daerah permukaan bibir. Anda dapat mengaplikasikan cara ini dengan mencampur bubuk kunyit sebanyak satu sendok teh, kemudian tambahkan madu sehingga menjadi krim. Lalu Anda tinggal mengoleskannya ke permukaan bibir. Diamkan selama 15 menit, dan bersihkan dengan menggunakan air hangat. Melakukan cara ini dengan rutin, maka Anda akan dapatkan hasil yang maksimal juga.

6. Alpukat

Membuat bibir merah dengan alpukat adalah salah satu cara yang harus Anda coba. Alpukat merupakan buah yang memiliki banyak sekali manfaat dan khasiat. Tidak hanya bagi tubuh, namun alpukat juga bermanfaat bagi kecantikan. Alpukat juga bisa digunakan untuk perawatan pada bibir dengan cepat. Dan caranya cukup mudah dan sederhana. Haluskan alpukat seperlunya, lalu tinggal oleskan pada bibir Anda, diamkan selama 15 menit dan jangan lupa bilas menggunakan air bersih. Alpukat ini dikenal sebagai buah yang mujarab untuk membuat bibir merah, prosesnya pun sangat cepat.

7. Mentimun

Mentimun adalah pilihan yang baik untuk membantu menjaga kelembaban kulit bibir. Sehingga timun ini sangat cocok digunakan sebagai bahan perawatan kesehatan bibir. Bibir merah akan tercipta dengan sendirinya jika kelembaban bibir terjaga. Cara membuat bibir merah dengan timun ini bisa Anda lakukan dengan mengaplikasikan jus timun ke bibir Anda dan gunakan layaknya memakai masker pada wajah, diamkan selama 20 menit, kemudian bilas hingga bersih. Cara membuat bibir merah ini dapat dipraktikan setiap hari agar memperoleh hasil maksimal seperti yang diharapkan.

Tips Agar Bibir Selalu Sehat Merona

Lakukan perawatan bibir dengan waktu yang rutin Jangan sering menggunakan lipstick karena menyebabkan bibir kering Jauhi kebiasaan kurang baik yang berdampak pada kesehatan bibir, seperti merokok, suka gigit bibir, sering mengelupas paksa kulit bibir.

Itu tadi 7 cara membuat bibir merah yang dirangkum oleh Merdeka.com, semoga dapat Anda jadikan referensi dan dipraktikan di rumah, selamat mencoba! (mdk/bil)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Enam Bahan Ini Bikin Bibirmu Sexy ala Artis Korea, Harganya Murah dan Mudah Didapat
Enam Bahan Ini Bikin Bibirmu Sexy ala Artis Korea, Harganya Murah dan Mudah Didapat

Enam bahan alami yang bisa bikin bibirmu sesexy Lisa Blackpink, boleh dicoba

Baca Selengkapnya
7 Bahan Alami yang Bisa Memerahkan Bibir Hitam Secara Permanen, Caranya Mudah dan Sederhana Sekali
7 Bahan Alami yang Bisa Memerahkan Bibir Hitam Secara Permanen, Caranya Mudah dan Sederhana Sekali

Meskipun bibir yang lembut dan tampak penuh terlihat menarik, menjaga bibir tetap terhidrasi dan sehat adalah hal yang lebih penting.

Baca Selengkapnya
7 Tips Agar Bibir Pink Alami Mudah dan Efektif, Gunakan Bahan Ini
7 Tips Agar Bibir Pink Alami Mudah dan Efektif, Gunakan Bahan Ini

Bibir yang tampak cerah pink alami tentu akan meningkatkan penampilan Anda secara keseluruhan.

Baca Selengkapnya
8 Manfaat Scrub Bibir dengan Rutin, Ampuh Jaga Kelembapannya
8 Manfaat Scrub Bibir dengan Rutin, Ampuh Jaga Kelembapannya

Dengan pemakaian yang rutin, scrub bibir membantu menjaga bibir tetap dalam kondisi optimal, siap untuk menerima produk kecantikan lainnya dengan lebih baik.

Baca Selengkapnya
Warna Lipstik yang Cocok untuk Kulit Kuning Langsat, Ini Rekomendasinya
Warna Lipstik yang Cocok untuk Kulit Kuning Langsat, Ini Rekomendasinya

Beberapa rekomendasi warna lipstik yang cocok untuk kulit kuning langsat.

Baca Selengkapnya
Tak Sekedar Dipulas, Ini 8 Tips Menggunakan Lipstik yang Benar dan Bikin Penampilan Flawless
Tak Sekedar Dipulas, Ini 8 Tips Menggunakan Lipstik yang Benar dan Bikin Penampilan Flawless

Ternyata menggunakan lipstik tidak hanya langsung dipulaskan ke bibir, tapi ada yang harus diperhatikan mulai dari eksfoliasi hingga penggunaannya pada bibir.

Baca Selengkapnya
7 Tips dan Trik Makeup Simpel ala Artis Korea, Dijamin Wajah jadi Lebih Sehat dan Flawless
7 Tips dan Trik Makeup Simpel ala Artis Korea, Dijamin Wajah jadi Lebih Sehat dan Flawless

Korea Selatan telah menjadi pusat inspirasi dalam dunia kecantikan dan perawatan kulit.

Baca Selengkapnya
7 Cara Bikin Wajah Jadi Glowing Secara Alami Tanpa Bahan Kimia, Mudah Dicoba di Rumah
7 Cara Bikin Wajah Jadi Glowing Secara Alami Tanpa Bahan Kimia, Mudah Dicoba di Rumah

Ingin membuat wajah jadi glowing secara alami? Simak 7 cara mudahnya berikut ini.

Baca Selengkapnya
7 Cara Merawat Kesehatan Bibir, Jaga Tetap Lembap dan Indah
7 Cara Merawat Kesehatan Bibir, Jaga Tetap Lembap dan Indah

Bibir yang sehat tidak hanya menambah daya tarik fisik, tetapi juga mencerminkan kondisi kesehatan secara keseluruhan.

Baca Selengkapnya
Bibir Kering Bukan Masalah, Simak Rahasia untuk Membuatnya Lebih Lembap dan Plumpy
Bibir Kering Bukan Masalah, Simak Rahasia untuk Membuatnya Lebih Lembap dan Plumpy

Yuk, intip 4 cara mudah berikut ini yang bisa kamu coba!

Baca Selengkapnya
Cara Mencerahkan Wajah Seperti Artis Korea dengan Campuran Bahan Alami
Cara Mencerahkan Wajah Seperti Artis Korea dengan Campuran Bahan Alami

Wanita Korea memiliki kulit yang halus, cerah, dan berkilau. Berikut cara mencerahkan wajah dengan campuran bahan alami.

Baca Selengkapnya
Rahasia Bibir Penuh dan Memukau Wanita Tanpa Prosedur Operasi, Ini Cara Sederhana yang Bisa Dilakukan
Rahasia Bibir Penuh dan Memukau Wanita Tanpa Prosedur Operasi, Ini Cara Sederhana yang Bisa Dilakukan

Perempuan selalu mendambakan bibir yang penuh, tebal dan seksi. Ini cara supaya mendapatkan bibir yang mempesona.

Baca Selengkapnya