80 Kata-Kata Galau Tapi Lucu Buat Status di FB & Media Sosial Lainnya, Sangat Menghibur
Berikut kata-kata galau tapi lucu buat status di FB dan media sosial lainnya yang sangat menghibur.
Berikut kata-kata galau tapi lucu buat status di FB dan media sosial lainnya yang sangat menghibur.
80 Kata-Kata Galau Tapi Lucu Buat Status di FB & Media Sosial Lainnya, Sangat Menghibur
Beberapa tahun belakangan, kata-kata galau tapi lucu buat status di FB dan media sosial lainnya menjadi salah satu pencarian paling populer di kalangan anak muda.
Hal ini lantaran, banyak anak muda yang menyuarakan rasa galaunya di media sosial.
Baik itu galau karena asmara, galau terhadap dua pilihan hingga galau terkait pekerjaan.
Galau sering diartikan sebagai perasaan tidak menentu, gundah gulana atau perasaan sedih.
-
Apa kata-kata lucu yang membuat orang tertawa? Teka-teki lucu bisa menjadi salah satu bentuk hiburan saat merasa penat menjalni hari-hari.
-
Kenapa status FB dibuat dengan kata-kata yang lucu? Status di FB bisa digunakan untuk menuangkan cerita dalam kehidupan sehari-hari. Tak ayal banyak sekali orang yang meluapkan ceritanya lewat status sehingga menarik orang lain untuk melakukan interaksi.
-
Kenapa status di media sosial perlu kata-kata lucu ngakak? Status yang mengandung humor tidak hanya dapat mencairkan suasana, tetapi juga membawa keceriaan di tengah rutinitas yang padat.
-
Kenapa kata-kata lucu cocok jadi status? Status yang menarik tentu akan menghibur sekaligus menarik perhatian orang lain.
-
Apa itu Kata Kata Menghibur? Terkadang kita butuh hiburan dan kata-kata penyemangat untuk menghadapi stres dan tekanan hidup sehari-hari.
-
Kenapa status lucu dibagikan di media sosial? Saat sedang merasa bosan atau penat, membaca status lucu bisa membantu mengubah suasana hati menjadi lebih baik.
Tidak bisa dipungkiri, semua orang tentu pernah merasakan galau.
Akan tetapi, istilah ini lebih akrab dengan perasaan anak muda yang masih cenderung tak stabil.
Sebab, anak muda yang baru mengenal cinta kepada lawan jenisnya cenderung lebih mudah galau ketimbang mereka yang sudah dewasa.
Padahal galau bisa saja dirasakan oleh orang dewasa.
Ada begitu banyak cara yang bisa kalian lakukan untuk melalui fase galau dengan lebih tenang dan tetap santai.
Salah satunya adalah dengan membaca atau membagikan kata-kata galau tapi lucu buat status di FB dan media sosial lainnya.
Tujuannya adalah agar kalian tidak terlalu fokus pada rasa sedihnya. Namun, kalian bisa mulai menerimanya sebagai pengalaman yang dapat membuat kalian lebih dewasa dan lebih baik di kemudian hari.
Lantas apa saja kata-kata galau tapi lucu buat status di FB dan media sosial lainnya? Melansir dari berbagai sumber, Jumat (1/9), simak ulasan informasinya berikut ini.
1. "Kera apa yang harus dimusnahkan? Keraguan untuk melamarmu.
2. "Aku nggak tahu siapa yang jadi Miss Universe. Tapi yang pasti, aku tahu siapa yang miss u so much…aku" –anonym
3. "Cinta laksana pembodohan. Hanya karena namamu saja sudah membuatku gila."
4. "Setiap kejahatan pasti akan mendapatkan balasan. Tetapi, cinta bukanlah kejahatan. Makanya terkadang tidak mendapatkan balasan" –anonim
5. "Setahu aku, fungsi hati itu sebenarnya ada dua, yang pertama untuk menyimpan mineral di dalam tubuh, yang kedua tentu saja untuk menyimpan cintaku padamu."
6. "Cinta itu buta. Tapi cinta itu tahu mana mobil mana motor" –anonim
7. "Matamu itu kayak lampu merah, membuatku berhenti setiap kali melihatnya."
8. "Kejujuran adalah kunci dalam suatu hubungan. Kalau kamu bisa memalsukannya, berarti aman" –anonim
9. "Bis, bis apa yang bikin penasaran? Bisakah aku memilikimu seutuhnya?"
10. "Sayang, tadi pagi aku tidak bisa makan karena merindukanmu. Siangnya juga tidak bisa makan karena memikirkanmu. Dan malamnya, aku tidak bisa tidur karena kelaparan" –anonim
11. "Di media sosial fotonya berdua selalu. Jangan-jangan beli ponselnya patungan ya."
12. "Jatuh cinta itu pakai perasaan. Memeliharanya pakai penghasilan." –anonim
13. "Kamu cantik karena turunan, pas nanjak ehh jelek lagi."
14. "Dibalik dompet yang sehat terdapat cinta yang kuat" –anonim
15. "Kenapa tukang koran kebanyakan cowok. Karena kebanyakan cewek gengsi ngasih kabar duluan."
16. "Ya Allah bila dia jodoh ku, maka dekatkanlah, bila bukan jodohku maka tolong dicek lagi ya Allah" –anonim
17. "Jomblo tidak harus malu, jomblo bukan berarti tidak laku, tapi memang tidak ada yang mau."
18. "Jangan suka bikin nangis pacarmu nanti kalau ada yang bantu mengusap air matanya kamu yang nangis" –anonim
19. "Bila Anda jelek, jangan takut mencintai. Karena yang seharusnya takut adalah yang Anda cintai." - Cak Lontong
20. "Jangan panggil aku mantan. Sebut saja aku alumni. Siapa tahu kita bisa reuni." –anonim
21. "Jangan ragu dalam memecahkan masalah! Kecuali kalo ada tulisannya ‘memecahkan berarti membeli’."
22. "Mungkin kamu perlu makan makeup. Biar kamu bisa cantik dari dalam juga" –anonim
23. "Cuek adalah karakter, tapi nyuekin itu pilihan" –anonim
24. "Jangan kamu mengarungi lautan, percuma. Karena karung lebih cocok untuk beras."
25. "Boleh minta fotomu nggak? Soalnya temen-temenku pada nggak percaya kalau bidadari itu ada." –anonim-
26. Untuk sementara ini bagi teman-teman yang ingin menulis di dinding fb saya, saya mohon maaf karena dinding fb saya sedang di cat.
27. "Jangan mau dipanggil "Say". Bisa jadi itu bukan "Sayang", tapi "Saython"." –anonim
28. "Kemarin ngeluh gara-gara banyak kerjaan numpuk, repot amat tinggal dijejer jangan ditumpuk."
29. "Apa yang kulakukan saat melihat seseorang yang sangat menarik? Aku menatapnya, tersenyum padanya sampai capek terus…aku turunin deh itu cermin." –anonim
30. "Karena nila setitik rusak susu sebelanga. Peribahasa ini gak berlaku kalau susunya adalah susu bubuk."
31. "Hidup tanpa tujuan itu kayak orang kebelet tapi enggak nemuin WC." - Anonim
32. "Tak ada yang namanya pertanyaan bodoh. Yang ada hanya orang bodoh yang sedang bertanya." – Anonim
33. "Lebih baik ditertawakan karena belum menikah daripada tak bisa tertawa setelah menikah." - Anonim
34. "Apakah kamu jatuh dari langit? Soalnya setan biasanya begitu." - Anonim
35. "Tak masalah kalau kamu nggak setuju sama aku. Aku kan nggak bisa maksa kamu untuk selalu benar." - Anonim
36. "Cara termudah untuk membuat orang mengingat Anda adalah "pinjamlah uang mereka"" - Anonim
37. "Tuhan, biarkan kubuktikan kalau menang lotre takkan mengubahku." - Anonim
38. "Mungkin Tuhan berpikir aku orang yang enggak kreatif. Habis dari dulu sampai sekarang doanya selalu tentang kamu terus." - Anonim
39. "Pantesan aku kurus, ternyata aku kebanyakan makan harapan palsu." - Anonim
40. "Sebuah gambar dapat mewakili ribuan kata. Tapi setelah di-photoshop, dia akan mewakili ribuan kebohongan." - Anonim
41. "Jangan suka membohongi diri sendiri. Karena membohongi dirimu sudah jadi tugas orang lain." – Anonim
42. "Katanya cewek suka cowok yang humoris. Tapi buktinya, mereka lebih seneng sama Aliando dibanding Cak Lontong." - Anonim
43. "Jangan pernah jadi yang tak tergantikan. Kalau kamu enggak bisa diganti, kamu juga enggak bisa dipromosikan." - Anonim
44. "Kadang aku senang saat seseorang berhenti jadi temanku. Itu seperti sebuah sampah yang membuang dirinya sendiri." - Anonim
45. "Jangan kebanyakan kasih kode. Salah 3x, hatinya bisa keblokir." - Anonim
46. "Kalau disuruh melupakanmu, aku akan ke kelurahan dulu. Minta surat keterangan tidak mampu." - Anonim
47. "Hari Minggu itu weekend tapi kalau cinta kita will never end." - Anonim
48. "Tanggal merah sekalipun aku tidak libur untuk memikirkan kamu." - Anonim
49. "Cintaku padamu bagai diare. Tak bisa kutahan, terus keluar begitu saja." - Anonim
50. "Kalo naik motor sama kamu pasti ditilang polisi deh. Soalnya kita selalu bertiga, aku, kamu, dan cinta." - Anonim
51. "Cintaku padamu seperti utang. Awalnya kecil, didiemin, tau-tau gede sendiri." – Anonim
52. "Kalau pasangan yang lagi mesra disebut love birds, maka pasangan yang lagi bertengkar harusnya disebut angry birds."
53. "Menyindir orang jelek takkan membuatmu jadi cakep."
54. "Saat istri sedang ngidam mangga muda, janganlah suami ikut ngidam istri muda."
55. "Jadi cowok, nggak perlu pamer punya badan kotak-kotak kalo ngopi aja masih ditiupin baru diminum."
56. "Terlalu sering memegang pensil alis dapat membuat mata menjadi buta, jika dicolok-colokkan ke mata."
57. "Terus-terusan mengenang mantan adalah cara terbaik menuju rumah sakit jiwa" - anonim
58. "Aku bukan pemalas. Aku sedang menjalankan mode hemat energi."
59. "Apabila kamu ingin hidup bahagia, maka menikahlah sama pria yang punya wibawa. Wiiii-bawa mobil… Wiiii-bawa duit banyak."
60. "Sayang jangan sakit, kalo kamu sakit, trusss yang nyakitin aku siapa? Jleb"
61. "Percuma cowo ganteng kalo pacarnya juga ganteng" –anonim
62. "Cantik itu relatif, photoshop itu alternatif." –anonim
63. "Jika ada orang yang menghina kamu, jangan terburu-buru menyangkal pernyataan mereka. Sepertinya mereka benar."
64. "Banyak masalah menjadikan kita dewasa. Maka, jadilah orang yang bermasalah."
65. "Bermimpilah sesuka hati tentang apa yang kamu ingiinkan, sebab itu hanya mimpi."
66. "Aku harap aku bisa kembali menjadi anak kecil. Jadi aku bisa tidur siang yang lama dan semua orang akan bangga padaku."
67. "Tidak mengerjakan sesuatu itu sulit. Anda tidak pernah tahu kapan akan selesai."
68. "Penyesalan itu datangnya di akhir, karena jika datang di awal maka itu namanya pendaftaran."
69. "Beberapa orang masuk ke kehidupan kita dan meninggalkan "jejak" di hati. Sementara yang lain, masuk ke kehidupan kita dan membuat kita ingin meninggalkan jejak di muka mereka." –anonim
70. "Persahabatan itu seperti kencing di celana, Setiap orang bisa melihatnya, tapi hanya kamu yang dapat merasakan kehangatannya."
71. "Jika kamu tak mampu meyakinkan dan memukau orang dengan kepintaranmu, bingungkan dia dengan kebodohanmu" –anonim
72. "Jika seseorang melemparmu dengan batu, balaslah dengan bunga..sekalian dengan potnya" –anonim
73. "Kalau zombie menyerbu kamu bakal aman. Karena yang mereka incar adalah otak." –anonim
74. "Sekali terjatuh, bangunlah, dua kali, tetaplah tegar, jika jatuh lagi juga, makanya kalau jalan pakai mata."
75. "Dompetku sama seperti bawang: membukanya membuatku menangis." –anonim
76. "Kuliah lo ambil apa? Gue sih ambil hikmahnya aja" –anonim
77. "Jangan kau memberi tahu orang yang bertanya, karena mungkin ia sukanya tempe."
78. "Tulus itu kayak keset. Udah diinjek-injek tapi tetep "Welcome"." –anonim
79. "Manusia itu emang susah nyalahin diri sendiri. Leher pegel dibilang salah bantal." –anonim
80. "Saya pernah ditolak sama bank. Kata pihak bank, saya tidak bisa membuka akun Twitter dan FB di bank." - Cak Lontong