Balas Dendam, Pria ini Tangkap dan Penjarakan Seekor Nyamuk di tempat Khusus
Keberadaan nyamuk kerap mengganggu siapapun orang. Tentu terkadang kita memiliki keinginan untuk membalas aksi mereka.
Seorang pria asal India punya cara sendiri untuk balas dendam dengan seekor nyamuk yang kerap mengganggunya.
Jika biasanya orang akan langsung menepuk atau menyemprotkan cairan anti serangga, pria tersebut justru menangkap hidup-hidup nyamuk yang menempel di tangannya.
Melansir akun Instagram @sivaprasad_gs, Rabu (18/9) awalnya pria tersebut melihat seekor nyamuk tengah santai menyedot darah di tangannya.
Dengan perlahan ia mencoba memasukan nyamuk tersebut ke dalam tutup bolpoin. Rencananya pun berhasil usai sang nyamuk masuk ke dalam dan seketika ia tutup dengan jarinya.
Siapa sangka, nyamuk tersebut tak langsung dibunuh melainkan dimasukan ke dalam sebuah penjara yang sengaja ia buat sendiri.
Penjara tersebut terbuat dari sebuah kayu tipis dan jerujinya dibuat dari plastik yang bermotif lubang-lubang.
Pengunggah video pun mengaku senang dan puas melihat nyamuk yang biasanya menyedot darah bisa dilumpuhkan ke dalam penjara.
Nyamuk itu pun hanya bisa terbang di dalam penjara tersebut dan tak bisa keluar lagi karena rapatnya penjara buatan tersebut.
"Level kepuasan 😌✌️ jebakan nyamuk," tulis akun @sivaprasad_gs
Belum diketahui pasti akhir dari aksinya tersebut, namun hal tersebut mendapat beragam reaksi dari netizen yang ikut merasa puas dengan tingkahnya itu.
"Keluarganya (nyamuk) menunggunya pulang,"tulis akun @fawas_illian
"Akhirnya aku merasakan keadilan, aku menderita karena demam berdarah dari beberapa minggu lalu.
"Kekejaman apa yang kamu tunjukkan, bukankah matamu ada darah...... tambah satu lagi nyamuk di kandang itu 😌😁," tulis akun @sh4yf_u
"Saya hanya menunggu terjadinya kebakaran penjara di akhir video," tulis akun @canersozenn
"Merasa kasihan setelah melihat ini 😂😂😂," tulis akun @nasriya_sulthan