Rekaman Video Suasana Dufan Tahun 1986, Netizen 'Pasti yang Ngerekam Sultan di Zamannya'
Tergambar dengan jelas beberapa sudut taman hiburan yang terletak di kawasan Taman Impian Ancol, Jakarta Utara itu.
Tergambar dengan jelas beberapa sudut taman hiburan yang terletak di kawasan Taman Impian Ancol, Jakarta Utara itu. Video yang beredar sontak membuat para warganet salah fokus. Berikut ulasannya.
Rekaman Video Suasana Dufan Tahun 1986, Netizen 'Pasti yang Ngerekam Sultan di Zamannya'
Momen lawas memang seolah menjadi sebuah memori yang bisa membuat siapapun bernostalgia dan kembali ke masa lalu. Sebuah video viral belum lama ini merekam suasana taman hiburan Dunia Fantasi (Dufan) pada era 80-an.
Tergambar dengan jelas beberapa sudut taman hiburan yang terletak di kawasan Taman Impian Ancol, Jakarta Utara itu.
2023/Merdeka.com
Video yang beredar sontak membuat para warganet salah fokus pada perekam momen.
Terbukti dari banyaknya komentar yang ditinggalkan. Berikut adalah ulasannya, Kamis (7/9).
Beginilah penampakan gerbang masuk Dufan di tahun 1986. Momen ini dibagikan oleh seorang pria dalam akun TikToknya @rikkoardian.
"Suasana Dufan Tahun 1986," tulis keterangan dalam video viralnya.
Momen ini diambil pada tanggal 23 April 1986. Beberapa sudut disoroti, seperti macam permainan yang tersedia di dalam Dufan.
Terlihat seorang pria dan sahabat-sahabatnya mencoba beberapa permainan yang ada di Dufan. Salah satunya adalah perahu Niagara-Gara yang akan menanjak naik hingga ketinggian 30 meter dan turun dengan cepat sehingga bisa membuat basah kuyup.
"Rekam videonya pasti pakai handycam. Enggak mungkin Hp," tulis keterangan dalam video viralnya sembari menyelipkan hashtag #jadulmantul.
Momen lawas ini nyatanya berhasil membuat para netizen salah fokus. Banyak dari mereka yang justru mengomentari orang-orang di dalam video hingga perekam video tersebut.
Kebanyakan para netizen berpendapat jika mereka merupakan 'Sultan' di zamannya. Terbukti dari alat perekam hingga mobil yang dikendarai untuk menuju ke Dufan, Taman Impian Jaya Ancol.
"fix ya pegang handy cam itu ownernya dan anak sultan di masanya😁," tulis komentar @Batalion4045.
"Tahun itu hanya orang kaya beneran yang punya mobil. belum ada kredit😅," timpal @SandyaWidhi.