Resep Minuman Segar Bertema Kemerdekaan 17 Agustus, Warna Seperti Bendera Merah Putih
Merdeka.com - Resep minuman segar bertema kemerdekaan mudah untuk dibuat. Minuman ini cocok disajikan ketika HUT-RI. Pada 17 Agustus 2022 mendatang, seluruh masyarakat Indonesia akan merayakan hari kemerdekaan dengan beragam kegiatan dan juga lomba.
Banyak sekali lomba akan digelar mulai dari antara RT atau bahkan tingkat provinsi sekalipun. Namun perayaan tersebut kurang lengkap jika kita tidak menyajikan kudapan atau pun minuman segar yang bertema kemerdekaan 17 Agustus.
Salah satunya minuman segar bertema kemerdekaan 17 Agustus. Perpaduan segar yang bisa menyemarakkan hari bersejarah negara Republik Indonesia ini bisa Anda buat dengan cara yang simpel. Dirangkum dari beragam sumber, Kamis (11/8) berikut adalah resep minuman segar bertema kemerdekaan 17 Agustus yang bisa dijadikan referensi.
-
Bagaimana cara membuat Tumpeng HUT RI? Proses pembuatan tumpeng memang tidak mudah, karena ada banyak masakan yang harus dipersiapkan. Namun, Anda bisa membuatnya sendiri di rumah.
-
Bagaimana cara merayakan HUT RI? Mari kita rayakan semangat persatuan dan keberagaman yang membuat bangsa kita kuat. Selamat Hari Kemerdekaan 17 Agustus.
-
Tumpeng HUT RI melambangkan apa? Dengan bentuk kerucut yang melambangkan gunung, tumpeng mencerminkan rasa syukur dan doa untuk kemakmuran.
-
Apa yang dirayakan di HUT RI? Memperingati kemerdekaan bukan hanya tentang merayakan kebebasan, tetapi juga tentang berkomitmen untuk menjaga persatuan dan keadilan di negeri ini. Selamat HUT RI ke-79!
-
Apa contoh caption Bahasa Inggris untuk HUT RI? 'Always keep the spirit of patriotism, glowing within you, proud to be Indonesian.'(Selalu jaga semangat patriotisme, bersinar dalam dirimu, bangga menjadi Indonesia)
Resep Minuman Segar Bertema Kemerdekaan Es Cendol Merah Putih
Bahan:
- 125 gram tepung beras putih- 1 sdm tepung tapioka- 1 bungkus jelly bubuk plain- 1/2 sdt garam- 7 tetes pewarna merah- 1 liter air
Cairan gula merah:
- 100 gram gula merah- 200 ml air- 1 lembar daun pandan
Youtube/uli'skitchen©2022 Merdeka.com
Santan:
- 1 bungkus santan instan- 200 ml air panas
Cara membuat:
- Siapkan wajan, lalu campurkan air, tepung beras putih, tepung tapioka, pewarna merah, garam, dan jelly bubuk. Masak dengan api kecil sambil diaduk hingga merata.- Masak adonan hingga berupa bubur. Setelah itu, pindahkan ke dalam cetakan cendol atau menggunakan plastik piping.- Siapkan wadah dengan air dan es batu. Semprotkan adonan ke dalam air dan lakukan hingga habis.- Selanjutnya, buat cairan gula merah dengan mencampurkan air, gula merah, dan daun pandan ke dalam panci. Masak hingga mendidih dan gula larut.- Siapkan wadah, lalu campurkan santan dengan air panas secukupnya, lalu sisihkan.- Siapkan gelas saji, lalu masukkan es batu secukupnya. Tuang cairan gula merah, lalu masukkan tape singkong, cendol merah, dan santan secukupnya. Es cendol siap disajikan.
Resep Minuman Segar Bertema Kemerdekaan Soda Gembira
Bahan:
- sirup merah rasa stroberi secukupnya- 3 sdm kental manis- 1 sdm air hangat- nata de coco secukupnya- air soda tanpa rasa secukupnya- es batu secukupnya
Brilio/©2022 Merdeka.com
Cara membuat:
- Siapkan gelas, lalu larutkan kental manis dengan air hangat, kemudian sisihkan.- Siapkan gelas saji, lalu tuang kental manis ke dalam gelas. Tambahkan es batu secukupnya. - Setelah itu, tuang sirup merah dan air soda. Jangan diaduk supaya warnanya gak menyatu. Es soda merah putih siap disajikan.
Resep Minuman Segar Bertema Kemerdekaan Jus Merah Putih
Bahan:
- 8-10 buah stroberi- 100 gram daging sirsak- es batu secukupnya- air secukupnya- gula pasir secukupnya
Instagram/dapurrinaku©2022 Merdeka.com
Cara membuat:
- Siapkan blender, lalu masukkan sirsak, es batu, air, dan gula secukupnya. Proses hingga halus dan tercampur rata.- Setelah itu, tuang ke dalam gelas dan bagi menjadi dua gelas.- Masukkan stroberi, es batu, air, dan gula ke dalam blender. Proses hingga halus dan tercampur rata. - Tuang perlahan ke dalam gelas yang berisi jus sirsak. Gunakan sendok supaya warnanya gak tercampur. Jus merah putih siap disajikan.
Resep Minuman Segar Bertema Kemerdekaan Es Kelapa Muda Merah Putih
Bahan:
- daging kelapa muda secukupnya- 1 gelas air kelapa muda- 1 sdm selasih- sirup cocopandan secukupnya- es batu secukupnya
Instagram/idejajan©2022 Merdeka.com
Cara membuat:
- Siapkan gelas, lalu masukkan daging kelapa muda secukupnya.- Setelah itu tuang selasih di atasnya. Selanjutnya, tuang air kelapa dan es batu secukupnya.- Terakhir, masukkan sirup cocopandan secara perlahan atau menggunakan sendok supaya gak tercampur warnanya. Es kelapa merah putih siap disajikan.
Resep Minuman Segar Bertema Kemerdekaan Cocopandan dan Soda
Bahan:
- 1 buah lemongula pasir secukupnya- es batu secukupnya- sirup cocopandan secukupnya- 1 botol minuman soda rasa lemon
Instagram/dcocondut©2022 Merdeka.com
Cara membuat:
- Tempelkan mulut gelas ke dalam gula pasir supaya terlihat lebih menarik. - Tuang sirup cocopandan secukupnya, lalu masukkan es batu.- Selanjutnya, tuang soda secara perlahan hingga gelas penuh. - Terakhir beri perasan lemon secukupnya. Es cocopandan soda siap disajikan. (mdk/bil)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Setiap tahun, semangat kemerdekaan diwujudkan dalam berbagai bentuk dekorasi yang menghiasi rumah, jalanan, hingga instansi pemerintahan.
Baca SelengkapnyaSalah satu cara yang paling populer adalah dengan menghias rumah untuk menambahkan suasana kemerdekaan.
Baca SelengkapnyaMerayakan Hari Ulang Tahun Republik Indonesia pada tanggal 17 Agustus adalah momen bersejarah yang selalu dinantikan oleh seluruh rakyat Indonesia.
Baca SelengkapnyaSambutan dapat dimulai dengan ungkapan rasa syukur dan bangga atas pencapaian kemerdekaan bangsa.
Baca SelengkapnyaTumpeng nasi goreng bisa jadi alternatif saat merayakan HUT RI tanggal 17 Agustus nanti
Baca SelengkapnyaMerayakan HUT RI bisa dilakukan dengan berbagai cara. Salah satunya dengan membuat sajian tumpeng yang dikreasikan seuai dengan momen kemerdekaan.
Baca SelengkapnyaMalam puncak 17 Agustus merupakan momen puncak perayaan kemerdekaan Indonesia yang penuh semangat dan kebanggaan.
Baca SelengkapnyaPerlombaan yang dirancang khusus untuk mereka tidak hanya memberikan hiburan, tetapi juga memperkuat rasa nasionalisme dan kebersamaan.
Baca SelengkapnyaTeks sambutan dalam perayaan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia pada tanggal 17 Agustus memegang peranan penting dalam menyemarakkan suasana HUT RI.
Baca SelengkapnyaTidak hanya nasi tumpeng kuning, Indonesia kaya akan kuliner khas saat memperingati Hari Kemerdekaan 17 Agustus. Sayang kalau dilewatkan.
Baca SelengkapnyaBerikut kumpulan pantun kemerdekaan 17 Agustus berbagai tema.
Baca SelengkapnyaTumpeng kemerdekaan menjadi tradisi sekaligus simbol budaya Indonesia dalam merayakan Hari Kemerdekaan setiap 17 Agustus.
Baca Selengkapnya