Jasa titip Lotus raup Rp 10.000 per barang

Merdeka.com - Masyarakat nampaknya pantang menyerah memburu diskon Lotus Departement Store yang memberikan diskon hingga 80 persen pada berbagai produk yang diperdagangkan. Seperti tidak ada habisnya, masyarakat terus berdatangan dan mengantre di depan toko.
Pantauan merdeka.com hingga sore menjelang malam, masih ada antrian sepanjang 10 meter di depan toko. Sementara, di dalam toko, jumlah pengunjung juga tidak kalah ramainya.
Salah satu pengunjung toko, Ririn mengatakan, dirinya datang ke toko untuk membeli beberapa barang pesanan tetangga. Ririn terlihat menenteng tiga buah kantong plastik besar dengan isi sepatu dan pakaian.
"Iya nih, banyak. Titipan orang, tetangga. Saya foto-fotoin barang sama harganya, terus kirim. Kalau katanya iya, yaudah saya beli," ujar Ririn saat ditemui di Lotus Thamrin, Jakarta, Kamis (26/10).
Ririn mengatakan, awalnya dirinya tidak mau ikut antre berdesak-desakan masuk ke dalam toko. Namun, karena tetangga memberikan upah sebesar Rp 10.000 per barang maka dirinya pun rela mengantre berjam-jam.
"Ogah, kalau beli buat diri sendiri. Beli di pasar harga murah bagus juga. Ini karena dikasih duit saja sayanya. Lumayan buat jajan anak," ungkapnya.
Ririn mengatakan tidak hanya kali ini dirinya dititipi untuk membeli barang. Hal yang sama juga pernah dilakukan saat Matahari Mall memberikan diskon besar besaran pada setiap produknya.
"Di (Matahari) Manggarai pernah juga, waktu ada diskon Matahari itu. Lumayan dapat banyak pesanan tetangga. Baju anak paling banyak. Disini mah beberapa doang, soalnya harganya tetap mahal sih," jelasnya.
Ririn menambahkan selama ini belum pernah tetangganya kecewa atas barang yang dipilihnya. Ke depan, dia berencana masih akan melakukan hal yang sama apabila ada toko retail yang lain memberikan diskon besar besaran.
"Belum ada tuh ngomel karena enggak bagus. Lagian barang di toko-toko begini rata-rata emang sudah bagus. Mau dititipin lagi, asal dikasih uangnya bener," tegasnya.
(mdk/sau)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya