Ambisi Menteri Rini Rampungkan 16 Holding BUMN Tahun Ini

Merdeka.com - Menteri BUMN, Rini Soemarno berambisi akan merampungkan pembentukan holding BUMN tahun ini. Dia optimis, 16 holding akan terbentuk secara bertahap.
"Target 16 sektor selesai akhir tahun ini. Mungkin terdengar ambisius. Itu kan ambisi saya, maunya demikian. Cuma kok saya nggak yakin, terus terang. Tetapi memang ambisi," kata Menteri Rini saat ditemui di Fairmont Hotel, Jakarta, Rabu (30/1).
Tahun ini akan diawali dengan holding BUMN Infrastruktur dan Perumahan. Disusul oleh holding asuransi yang prosesnya sudah dimulai sejak tahun lalu.
"Yang terbentuk, yang saya targetkan terus terang untuk Februari holding infrastruktur dan perumahan selesai. Target kedua asuransi, keuangan, pelabuhan, sama industri strategis," ujarnya.
Rini mencontohkan, holding BUMN industri strategis yaitu menggabungkan Pindad, PT PAL dan yang membangun industri untuk kepentingan pertahanan nasional.
Diharapkan semua holding dapat rampung di bulan April ini. Bertepatan dengan ulang tahun Kementerian BUMN. Penyelesaian delapan Holding BUMN juga akan menjadi kado istimewa di usia Kementerian BUMN yang ke-21 pada April mendatang.
"Karena kita April Kementerian BUMN berumur 21 tahun. Jadi 21 tahun, sudah dianggap dewasa penuh maka selesaikan holding-holding. Tapi tidak semua (selesai) April, saya harapkan bulan Mei selesai," ujarnya.
Dia mengungkapkan tujuan utama adanya holding BUMN adalah untuk penguatan dan efisiensi keuangan di masing-masing perusahaan.
"Dibentuknya holding company itu selalu buat efisiensi dalam menurunkan cost karena tadi saya katakan seringkali jadi double cost. Umpamanya perusahaan mining Bukit Asam ataupun Antam dia ada open pit untuk nikel kemudian sama open pit untuk batu bara kebutuhan dari heavy equipment sama, ngapain dobel beli? kenapa nggak exchange. Tetapi yang paling utama holding company juga untuk menjaga bahwa perusahaan dimanage dengan baik. Di manage professionally, di manage transparently," tutupnya. (mdk/idr)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya