Arus balik libur Natal 2017, penumpang membludak di Stasiun Pasar Senen

Merdeka.com - Memasuki arus balik setelah liburan Hari Raya Natal tahun 2017, sejumlah penumpang membludak di Stasiun Pasar Senen. Pantauan Merdeka.com, para penumpang tampak memenuhi lorong stasiun, baik di tempat pembelian tiket maupun di sejumlah tempat belanja yang disediakan.
Salah seorang penumpang, Sodikin (65) mengeluhkan minimnya fasilitas bagi penumpang, terutama tempat duduk. Dia berharap ke depannya pihak pengelola stasiun Pasar Senen dapat menyediakan fasilitas yang lebih baik bagi penumpang.
"Saya dari tadi angan-angannya begitu ya. Ada tempat khusus, fasilitas lah buat menunggu. Jadi tidak semrawut begini," ungkapnya kepada Merdeka.com, di Stasiun Pasar Senen, Selasa (26/12).
Tak hanya itu, pria yang bakal melakukan perjalanan ke Malang ini juga mengeluhkan kenaikan harga tiket yang menurut dia cukup tinggi. Jika pada waktu normal tiket kereta bisa didapat dengan harga Rp 220.000 sedangkan pada masa liburan seperti saat ini, harga tiket naik hingga Rp 350.000.
"Naik ya (harga tiket). Saya kan ada acara keluarga. Istri saya sebetulnya pengen ikut ke Malang. Jadi tidak bisa," kata dia.
(mdk/azz)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya