BCA Resmi Akuisisi Bank Eks Rabobank Senilai Rp 643,65 Miliar

Merdeka.com - PT Bank Central Asia Tbk (BBCA) resmi mengakuisisi seluruh saham PT Bank Interim Indonesia atau yang sebelumnya bernama PT Bank Rabobank International Indonesia. BCA menembus seluruh saham Bank Interim dengan mahar mencapai Rp 643,65 miliar.
Pengalihan saham Bank Interim dilakukan akhir pekan lalu, Jumat 25 September 2020. BCA telah mendapat persetujuan dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK) terkait penyertaan modal, akuisisi, serta kemampuan dan kepatutan (fit and proper).
Dengan rampungnya akuisisi ini, BCA resmi memiliki 99,99 persen saham Bank Interim. Lalu sisa sahamnya, dimiliki oleh anak usaha yang seluruh sahamnya dimiliki oleh BCA secara langsung dan tidak langsung, yaitu PT BCA Finance.
Nilai akuisisi Bank Interim ini sebenarnya lebih besar dari rencana awal. Namun, saat transaksi dilakukan, nilainya membesar menjadi sekitar Rp 500 miliar.
Saat itu, dijelaskan, nilai akhir aksi korporasi yang disepakati akan mengacu kepada nilai ekuitas Rabobank yang disesuaikan pada saat pelaksanaan akuisisi. Premium aksi akuisisi bersifat tetap, sebesar USD 20,5 juta atau sekitar Rp 287,5 miliar.
Baca artikel selengkapnya di Katadata.
(mdk/bim)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya