Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Begini Cara Beli Paket Umrah Lewat Tokopedia

Begini Cara Beli Paket Umrah Lewat Tokopedia Umrah. Istimewa ©2017 Merdeka.com

Merdeka.com - Tokopedia secara resmi meluncurkan Tokopedia Umroh, yang merupakan bagian dari ekosistem Tokopedia Salam. Dengan adanya layanan ini, diharapkan masyarakat bisa lebih mudah untuk menunaikan ibadah umrah.

Head of Tokopedia Salam, Garri Juanda mengatakan, saat ini sudah cukup banyak paket umroh yang tersedia di platform-nya. Tercatat sekitar 100 paket umroh yang saat ini aktif.

"100 paket umroh yang aktif jadi segera keberangkatan dapat dimulai dari beberapa bulan ke depan. Paket promo macam-macam mulai dari harga good value, medium, sampai bintang lima semuanya. Jadi range harga sudah sangat luas," ujar dia, di Jakarta, Rabu (27/11).

"Paket umroh ini pun ada dua tipe, khusus pergi ke Arab Saudi juga mampir-mampir, pelesir ke beberapa negara lain sebelum atau sesudah sampai di Saudi Arabia. Jadi tipe paketnya sudah dan waktu untuk berangkat sudah beragam," tambah dia.

Cara Akses Tokopedia Umroh

Mula-mula calon jemaah perlu masuk dalam website atau aplikasi Tokopedia. Selanjutnya calon jemaah langsung saja memilih fitur 'Tokopedia Salam'. Setelah masuk calon jemaah perlu memilih fitur 'Tokopedia Umroh' yang juga sudah tersedia.

Setelah masuk di halaman Tokopedia Umroh, calon jemaah bisa langsung mencari paket umroh yang diinginkan. Calon jemaah juga dapat mencari paket umroh dengan memasukkan bulan keberangkatan, range harga paket, dan kota keberangkatan.

Selain itu, calon jemaah juga dapat melihat daftar paket-paket umroh yang ditawarkan, dalam kategori 'Paket umroh pilihan', 'Paket umroh diskon', dan 'Paket umroh Termurah terbaik'. Selanjutnya calon jemaah bisa memesan paket umroh yang diinginkan.

Selain paket yang beragam, Tokopedia Umroh juga memungkinkan para calon jemaah untuk mencicil biaya perjalanannya. Dengan demikian dapat membantu mereka yang tidak punya dana cukup untuk membeli paket dalam sekali bayar.

"Kita juga punya fitur yaitu bisa dicicil biaya. Tanpa bunga sehingga tanpa riba. Di mana calon jemaah bisa berangkat nggak harus bayar full price. Misalnya satu tiket Rp 20 juta kan berat sekali. Tokopedia umroh itu bisa dicicil tiga bulan sampai enam bulan sebelum berangkat bisa dicicil sampai setelah lunas baru berangkat," imbuhnya.

Agen Perjalanan

Travel agent yang mejeng di Tokopedia Umroh pun dipastikan resmi karena mengantongi izin dari Kementerian Agama. Pihaknya juga memastikan uang calon jemaah akan dikembalikan jika travel agent melakukan pembatalan.

"Kita memilih partner yang bisa menjamin mereka bisa memberangkatkan jemaahnya. Jadi bila memang ada pembatalan yang dilakukan oleh travel agent, kita akan mengembalikan dana kepada jemaah," tegas dia.

Dia mengatakan, tujuan peluncuran Tokopedia Umroh tak lain untuk membantu dan memudahkan masyarakat yang hendak berangkat umroh. Nantinya, dana yang disalurkan oleh calon jemaah tidak bakal disimpan di Tokopedia. Tapi langsung disalurkan ke travel agent yang paket umrohnya dibeli.

"Ada aturan dari negara, fokus kita adalah di market place. Uang yang masuk langsung pass through nggak tunggu tunggu. Kalau misalnya kita sudah berpartner dengan bank Syariah seperti, Muamalat, Bank Syariah Mandiri, BRI Syariah yang mana setiap travel agent sendiri punya rekening di bank syariah yang ditunjuk. Sehingga uang itu ke Tokopedia kita berikan ke rekening travel agent," tandasnya.

(mdk/azz)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Garap Layanan Umrah dan Wisata Halal, PT Pos sebut Pemintaan Tinggi
Garap Layanan Umrah dan Wisata Halal, PT Pos sebut Pemintaan Tinggi

PT Pos Indonesia (Persero) atau PosIND bekerja sama dengan PT Treetan Nusantara Network menghadirkan layanan umrah dan wisata halal.

Baca Selengkapnya
TikTok Kirimi Surat ke Seller Usai Gandeng Tokopedia, TikTok Shop Buka Lagi?
TikTok Kirimi Surat ke Seller Usai Gandeng Tokopedia, TikTok Shop Buka Lagi?

TikTok telah menggandeng Tokopedia untuk mengembangkan bisnis e-commerce.

Baca Selengkapnya
ShopTokopedia Mall Janjikan Peningkatan Penjualan Pelaku Usaha
ShopTokopedia Mall Janjikan Peningkatan Penjualan Pelaku Usaha

Inisiatif ini bertujuan untuk membantu pelaku usaha memperluas dan meningkatkan bisnisnya serta memberikan pengalaman belanja daring.

Baca Selengkapnya
Cara Mengecek Travel Umroh Resmi Berizin Kementerian Agama Secara Online
Cara Mengecek Travel Umroh Resmi Berizin Kementerian Agama Secara Online

Begini cara mengecek agen travel umroh resmi terdaftar di Kemenag atau tidak.

Baca Selengkapnya
Belanja di Tokopedia Bisa Pakai DANA
Belanja di Tokopedia Bisa Pakai DANA

DANA mengumumkan kerja samanya dengan Tokopedia, untuk menyediakan pengalaman bertransaksi digital.

Baca Selengkapnya
Shop Tokopedia Mall Resmi Diluncurkan, Konsumen Diberi Garansi 100 Persen Keaslian Barang
Shop Tokopedia Mall Resmi Diluncurkan, Konsumen Diberi Garansi 100 Persen Keaslian Barang

Kehadiran Shop Tokopedia Mall akan melengkapi ekosistem Tokopedia dan Shop Tokopedia.

Baca Selengkapnya
1 Oktober Merayakan Hari Kopi Sedunia, Produksi Kopi di Indonesia Capai 760.000 Ton
1 Oktober Merayakan Hari Kopi Sedunia, Produksi Kopi di Indonesia Capai 760.000 Ton

Provinsi seperti Sumatra Selatan, Lampung, dan Aceh merupakan beberapa daerah penghasil kopi terbesar di tanah air.

Baca Selengkapnya
Bank DKI Tunjuk Tokopedia Jadi Mitra Penjualan JakCard
Bank DKI Tunjuk Tokopedia Jadi Mitra Penjualan JakCard

Penunjukkan ini diharapkan dapat mendorong pertumbuhan sektor pariwisata.

Baca Selengkapnya
Doa untuk Orang Umroh Mabrur Bahasa Arab dan Artinya
Doa untuk Orang Umroh Mabrur Bahasa Arab dan Artinya

Merdeka.com merangkum informasi tentang doa untuk orang umroh mabrur bahasa Arab dan artinya.

Baca Selengkapnya
TikTok Investasi Rp23,4 Triliun ke Tokopedia, Ini Kata Menteri Bahlil
TikTok Investasi Rp23,4 Triliun ke Tokopedia, Ini Kata Menteri Bahlil

TikTok akan memulai uji coba di platform Tokopedia melalui kampanye Beli Lokal.

Baca Selengkapnya
40 Contoh Titip Doa untuk Umroh dan Hukumnya dalam Islam, Begini Penjelasannya
40 Contoh Titip Doa untuk Umroh dan Hukumnya dalam Islam, Begini Penjelasannya

Berikut merdeka.com merangkum informasi tentang 40 contoh titip doa untuk umroh dan hukumnya menurut Islam.

Baca Selengkapnya
Jumlah Pengusaha UMKM di Bali Melonjak dari 13.000 Jadi 443.000
Jumlah Pengusaha UMKM di Bali Melonjak dari 13.000 Jadi 443.000

Berdasarkan survei dari MetrixLab pada tahun 2024, sinergi Tokopedia dan ShopTokopedia juga menarik lebih banyak pengguna loyal.

Baca Selengkapnya