Beroperasi secara resmi, Tokocrypto baru kantongi izin Bappebti

Merdeka.com - Bursa dagang aset digital, Tokocrypto secara resmi mengumumkan kehadirannya di Indonesia. Tokocrypto memiliki visi untuk menjadi bursa dagang aset digital terbesar di Indonesia. Diketahui, Tokocrypto mulai beroperasi sejak Mei 2018.
Founder & CEO Tokocrypto, Pang Xue Kai mengatakan, saat ini proses bisnisnya hanya mengantongi izin dari Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi (Bappebti). "Saat ini, kami masih hanya sebatas Bappebti saja. Kalau OJK dan BI kami belum membicarakannya," katanya saat ditemui, di Hotel Grand Hyatt, Jakarta, Sabtu (15/9).
Pria yang akrab disapa Kai ini menyebutkan hingga saat ini jumlah customer platform-nya sudah mencapai 1 juta. Meskipun demikian, dia enggan membeberkan nilai transaksi dari pelaku bursa dagang digital di Indonesia yang telah bermain dalam bisnis cryptocurrency tersebut.
"Ada sekitar 1 milion (1 juta) orang," katanya.
Dia menegaskan, Tokocrypto amat mengedepankan isu keamanan. Sebab masih minimnya pengetahuan publik terkait bursa dagang terbatas untuk aset digital. Karena itulah Tokocrypto menghadirkan platform yang sederhana dan mudah dipahami, dapat melakukan transkasi secara cepat, dan tentu saja aman.
"Keamanan itu isu utama, kita juga pastikan platform kita aman. Akan selalu edukasi, informasi terbaru kepada masyarakat," jelas Kai.
"Mudah. Sederhana, yang belum paham cara akses, bagaimana cara perdagangan akan dengan mudah memahami, dilakukan secara instan. Transaksi cepat hanya dalam waktu 3 menit sampai 4 menit," imbuhnya.
Pihaknya pun telah melakukan berbagai jenis tes terhadap sistem yang telah dibangun. Hal ini dilakukan untuk memastikan platform Tokocrypto betul-betul andal.
"Mei 2018 kita alpha tes. Kita tes sistem yang berjalan. Kita undang orang-orang tertentu untuk mengetes sistem kita. Juni kita lakukan beta test, dan sekarang kita sudah bisa umumkan platform Tokocrypto sudah bisa diakses oleh siapa saja," tandasnya.
(mdk/azz)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya