Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Cegah Penyebaran Virus Corona, BCA Tutup Sementara Beberapa Kantor Cabang

Cegah Penyebaran Virus Corona, BCA Tutup Sementara Beberapa Kantor Cabang bank BCA. REUTERS/Beawiharta

Merdeka.com - PT Bank Central Asia atau BCA menetapkan kebijakan baru untuk tidak mengoperasikan sementara waktu lebih dari 30 persen Kantor Cabang BCA di Jabodetabek yang berlaku dari 24 Maret hingga 2 April 2020. Kebijakan ini sejalan dengan upaya pemerintah dan otoritas terkait pembatasan aktivitas untuk mengantisipasi penyebaran virus Corona atau Covid-19.

"BCA senantiasa berkomitmen memprioritaskan kesehatan, keamanan dan kenyamanan karyawan, nasabah, mitra kerja, serta masyarakat. Dan mendukung anjuran pemerintah untuk #DiRumahAja," tulis keterangan Manajemen seperti dikutip dari laman resminya, Selasa (24/3).

Perseroan juga menyampaikan tidak menutup kemungkinan, masih terdapat potensi penambahan jumlah Kantor Cabang yang tidak beroperasi sementara. Hal ini akan disesuaikan dengan dinamika kondisi yang terjadi di lapangan.

Meski ada penutupan sementara beberapa Kantor Cabang, perusahaan memastikan nasabah BCA tetap dapat melakukan transaksi finansial di kantor cabang BCA terdekat lainnya. Selain itu, nasabah juga dapat bertransaksi melalui mobile banking atau internet banking.

Untuk informasi lebih lanjut, dapat menghubungi contact center Halo BCA melalui 1500888, WA Halo BCA 0811 1500 998, twitter @halobca atau webchat www.bca.co.id

Karyawan BCA Positif Virus Corona

PT Bank Central Asia (BCA) Tbk mengonfirmasi bahwa satu orang karyawan kantor pusat di Jakarta positif terjangkit virus Corona jenis baru atau Covid-19 setelah melalui rangkaian tes kesehatan.

"Dukungan penuh kami berikan kepada rekan kami dan memastikan bahwa beliau berada dalam penanganan yang tepat," kata Presiden Direktur BCA, Jahja Setiaatmadja dalam siaran pers di Jakarta, Senin (23/3).

Setelah dipastikan ada karyawan terjangkit Covid-19, manajemen bank swasta nasional itu memantau dan memberlakukan kerja dari rumah (WFH) bagi staf setempat yang berkomunikasi dan berinteraksi aktif dengan yang bersangkutan.

Pihaknya menerapkan rencana bisnis berkelanjutan dalam mengantisipasi penyebaran Covid-19 terutama setelah terkonfirmasi karyawan positif terjangkit virus Corona.

Adapun langkah antisipasi itu di antaranya melakukan penyemprotan disinfektan seluruh lantai dan lift di bawah manajemen bank itu di kantor pusat di Jakarta.

Kemudian, karyawan yang bekerja di lantai yang sama dengan yang bersangkutan akan diberlakukan WFH serta akan dipantau secara intensif.

(mdk/idr)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP