ESDM: Pertemuan Menteri Jonan dan Freeport sudah hasilkan kemajuan

Merdeka.com - Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Ignasius Jonan menerima perwakilan dari PT Freeport Indonesia yaitu Clementino yang merupakan salah satu direktur Freeport. Direktur Jenderal Minerba Kementerian ESDM, Bambang Gatot Ariyono, mengatakan ada kemajuan positif dari pembicaraan yang dilakukan hari ini.
Namun, dia enggan memberi tahu apa kemajuan yang didapat. "Yang tadi ya progres sedikit-sedikit ada. Ya tidak perlu sekaranglah. Kalau saya sebutkan malah jadi batal dia. Arahnya positif. Tidak bisa saya sebutkan, karena belum final," ujarnya di Kementerian ESDM, Jakarta, Rabu (8/3).
Dia menambahkan pertemuan ini juga membahas berbagai isu terkait tuntutan para masyarakat Papua. "Sudah kami jelaskan kan kepada mereka. Tanggapannya ya positif aja. Pokoknya mereka merespon apa yang diconcern oleh pemerintah, Komnas HAM. Nanti pertemuan lagi," katanya.
Dalam kesempatan ini, dirinya mengatakan tidak ada pembahasan terkait langkah Freeport yang ingin menempuh jalur arbitase. "Kita tidak ada bicara soal arbitrase," ujarnya.
(mdk/bim)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya