Ini langkah Aceh atasi kelangkaan LPG 3 Kg
Merdeka.com - Pemerintah Aceh menjalin kerja sama dengan PT Pertamina untuk melakukan pengawasan distribusi gas LPG tabung 3 kilogram (Kg). Kerja sama ini dilakukan mengingat selama ini sering terjadi kelangkaan gas melon tersebut setiap akhir tahun.
"Kelangkaan gas LPG 3 Kilogram sering terdengar di sepanjang akhir tahun, bukan hanya di Aceh tetapi juga di seluruh Indonesia," kata Wakil Gubernur Aceh, Nova Iriansyah di Pendopo Wagub, Kamis (21/12).
Kata Nova, masyarakat selama ini mengeluh sulitnya mendapatkan LPG 3 Kilogram dan ini menjadi persoalan tersendiri, baik itu pihak Pertamina maupun pemerintah daerah. Padahal Pertamina sudah menyalurkan sesuai dengan kuota yang telah ditetapkan pemerintah setiap daerah.
-
Kenapa Pertamina menambah pasokan LPG 3 kg? Tambahan pasokan LPG 3 Kg ini dilakukan untuk mengantisipasi peningkatan kebutuhan masyarakat seiring Ramadan dan Idulfitri 1445 H.
-
Bagaimana Pertamina menjamin ketersediaan LPG 3 kg selama Lebaran? Pertamina Patra Niaga memastikan stok LPG 3 Kg aman berada di level 14-15 hari.
-
Bagaimana Pertamina memastikan LPG 3 Kg tepat sasaran? 'LPG dipastikan meningkat, jadi sangat perlu diantisipasi karena Tahun Baru pasti akan banyak perayaan. Selain memastikan stok, untuk LPG Subsidi 3 Kg juga perlu dipastikan penyalurannya tepat, dan kami juga melakukan kerjasama dengan Pemerintah Daerah untuk pengawasan penyaluran LPG Subsidi ini,' lanjut Arya.
-
Kenapa pemerintah menerapkan subsidi tepat sasaran LPG 3 kg? Program Subsidi Tepat untuk LPG 3 Kg memiliki tujuan untuk mengurangi jumlah subsidi yang diberikan oleh pemerintah, serta memastikan bahwa bantuan tersebut benar-benar diterima oleh masyarakat yang membutuhkan.
-
Gimana Pertamina tambah stok LPG? Total, mereka melakukan penambahan fakultatif LPG 3 Kg hingga 394.000 tabung selama periode Maret 2024 di wilayah terdampak. Area Manager Communication, Relation, dan CSR Pertamina Patra Niaga Regional Jawa Bagian Tengah, Brasto Galih Nugroho menyampaikan penambahan pasokan LPG 3 Kg terus dioptimalkan.
-
Kenapa Pertamina tambah stok LPG? Pertamina Patra Niaga terus menambah persediaan LPG 3 kg untuk wilayah Jawa Tengah dan DIY. Langkah ini dapat dilakukan menyusul meredanya cuaca ekstrem yang melanda wilayah utara Jawa Tengah sejak 11 Maret lalu dan berhasilnya kapal pengangkut suplai LPG bersandar di pelabuhan Semarang dan Rembang
"Namun pada tingkat pengecer dijumpai adanya penyalur yang tidak sesuai dengan sasaran yang telah ditetapkan, indikasi adanya penimbun dan penjualan di atas Harga Eceran Tertinggi (HET)," tegasnya.
Mengingat persoalan tersebut terus terjadi, maka penting Pemerintah Aceh melalui Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral Aceh melakukan perjanjian kerjasama. Bahwa pemerintah tidak menutup mata dengan kejadian ini. Masyarakat harus memperoleh haknya dan penyaluran harus melaksanakan kewajiban sesuai dengan ketentuan HET yang telah ditetapkan oleh pemerintah.
"Kita semua tentu tahu, dengan kondisi geografis Aceh tugas yang diemban Pertamina dalam penyaluran LPG 3 kilogram tidaklah mudah," tegasnya.
Oleh karena itu, telah menjadi komitmen Pemerintah Aceh untuk memberi perhatian yang serius dan dukungan terhadap penyaluran LPG 3 Kilogram ini.
"Kami mengharapkan juga dukungan berbagai pihak, baik Pemerintah Kabupaten/Kota, aparat penegak hukum, masyarakat dan media untuk bersama-sama mendukung penyaluran LPG 3 Kilogram tepat sasaran," pintanya.
Nova berharap, dampak dari perjanjian ini di samping dapat mengamankan kuota LPG 3 kilogram, dalam penyalurannya menjadi tepat sasaran. Sehingga bisa menciptakan rantai pasok yang lebih baik, sehingga ke depan kelangkaan dan potensi penyimpangan tidak terjadi lagi di Aceh.
"Kami berharap kerjasama ini dapat menciptakan hubungan yang baik pihak-pihak yang terlibat, sebagai tujuan akhir tentunya kerjasama ini dapat memberikan manfaat sebesar-besarnya bagi masyarakat," tutupnya.
(mdk/idr)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Direktur Jenderal Migas Kementerian ESDM Tutuka Ariadji mengatakan, jumlah alokasi untuk LPG bahkan mengalami kenaikan untuk tahun ini.
Baca SelengkapnyaGas 3 kg merupakan produk subsidi yang ditujukan khusus masyarakat yang kurang mampu.
Baca SelengkapnyaNicke menjelaskan, LPG 3 Kg over kuota lantaran adanya libur panjang beberapa waktu lalu.
Baca SelengkapnyaYLKI menawarkan dua solusi yang bisa ditempuh pemerintah untuk mengatasi subsidi LPG 3 Kg tidak tepat sasaran.
Baca SelengkapnyaKelangkaan elpiji (LPG) ukuran 3 kilogram atas gas melon yang terjadi di sejumlah wilayah Bali, menjadi perhatian serius para pimpinan daerah di Pulau Dewata.
Baca SelengkapnyaASN dan warga mampu di Banyuwangi dilarang menggunakan elpiji 3 kilogram bersubsidi untuk memasak di rumah maupun untuk usaha
Baca Selengkapnya"Orang kaya, harusnya malu membeli gas melon, apalagi sudah tertulis pada tabung bahwa produk tersebut memang hanya diperuntukkan bagi orang miskin."
Baca SelengkapnyaSaat ini, banyak masyarakat terpaksa menggunakan tabung gas non subsidi 12 Kg seharga Rp200.000. Sehingga harus mengeluarkan dana lebih.
Baca SelengkapnyaPertamina Patra Niaga terus menambah persediaan LPG 3 kg untuk wilayah Jawa Tengah dan DIY.
Baca SelengkapnyaBobby juga tampak mencecar pertanyaan kepada pihak Pertamina yang ikut pada sidak tersebut.
Baca SelengkapnyaDirektur Utama PT Pertamina (Persero) Nicke Widyawati memantau kondisi stok dan distribusi elpiji 3 kg di seluruh wilayah Indonesia.
Baca SelengkapnyaBupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani kembali mengecekan distribusi elpiji 3 kilogram.
Baca Selengkapnya