Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Jadi e-money, kartu multi trip KRL bisa untuk bayar tol dan Transjakarta

Jadi e-money, kartu multi trip KRL bisa untuk bayar tol dan Transjakarta Kartu Multi Trip Asian Games. ©2018 Liputan6.com

Merdeka.com - PT Kereta Commuter Indonesia (KCI) akan meningkatkan kegunaan dari Kartu Multri Trip (KMT) yang biasanya dipakai untuk naik kereta rel listrik (KRL) menjadi kartu uang elektronik (e-money). Dengan demikian, nanti kartu ini juga bisa digunakan untuk transaksi lain seperti pembayaran tol.

VP Corporate Communication KCI, Eva Chairunisa mengatakan, saat ini jumlah KMT yang telah beredar di masyarakat mencapai 1,5 juta kartu. Tinggi penggunaan KMT mendorong KCI untuk terus menambah fitur di dalamnya, yaitu dengan menjadi e-money.

"Jadi memang untuk KMT saat ini yang beredar sudah mencapai 1,5 juta kartu. Karena ada juga pengguna yang mengumpulkan seri-seri khusus. Ke depannya kita akan kembangkan KMT menjadi kartu uang elektronik," ujar dia di Jakarta, Jumat (17/8.

Agar bisa menjadi e-money, saat ini KCI tengah mengurus seluruh perizinannya di Bank Indonesia (BI). Eva menargetkan proses perizinan selesai di akhir tahun ini.

"Sekarang prosesnya kami sedang melakukan pengurusan untuk mendapatkan perizinan terkait uang elektronik tersebut. Targetnya mudah-mudahan akhir tahun ini bisa selesai," kata dia.

Jika sudah menjadi e-money, maka KMT tidak hanya sekadar untuk naik KRL, tetapi juga untuk kebutuhan lain seperti naik TransJakarta, pembayaran tol hingga bertransaksi di toko ritel.

"Nantinya kalau KMT sudah menjadi uang elektronik lebih mempermudah lagi bagaimana masyarakat integrasi antar moda khusus secara sistem itu terjadi. Kalau sekarang KMT hanya bisa digunakan untuk perjalanan KRL, tapi nanti bisa untuk MRT, LRT, maupun TransJakarta. Nanti KMT juga bisa digunakan untuk pembayaran atau transaksi pembelian di toko-toko ritel," tandas dia.

Reporter: Septian Deny

Sumber: Liputan6.com

(mdk/idr)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP