Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

JK: Banyak orang Indonesia yang tidak bayar zakat

JK: Banyak orang Indonesia yang tidak bayar zakat Jusuf Kalla. ©2015 merdeka.com/arie basuki

Merdeka.com - Wakil Presiden Jusuf Kalla (JK) resmi membuka Rapat Koordinasi Zakat Nasional 2017 di Hotel Mercure Ancol, Jakarta, Rabu (4/10). Rakornas ini rencananya akan digelar hingga 6 Oktober mendatang.

Dalam kesempatan itu, JK menuturkan banyak orang Indonesia tidak membayar zakat. Dengan begitu yang mesti diperhatikan adalah cara meningkatkan jumlah pembayar zakat atau muzaki.

"Dalam banyak angka statistik, satu persen orang Indonesia menguasai aset nasional dan banyak yang tidak bayar zakat. Bagaimana cara meningkatkan jumlah pembayar zakat, bukan hanya dengan membacakan ayat," ujar JK.

JK mencontohkan meningkatkan jumlah muzaki seperti halnya berternak ayam. "Jangan memaksa ayam bertelur, tapi bagaimana caranya memperbanyak ayam agar telurnya juga semakin banyak," jelasnya.

Orang nomor dua di Indonesia itu pun mengapresiasi program Baznas yang telah membantu usaha kecil. Kendati begitu mesti ada keterbukaan dengan masyarakat supaya ada kepercayaan.

"Ada program membantu usaha kecil, itu kita apresiasi. Pemetaan-pemetaan penting tapi yang paling penting adalah kepercayaan. Harus ada keterbukaan. Apa yang dilakukan Baznas harus diketahui masyarakat," kata JK.

(mdk/sau)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP