Jonan resmikan fasilitas kompresi lapangan gas ConocoPhillips

Merdeka.com - Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Ignasius Jonan meresmikan fasilitas kompresi Lapangan Gas Sumpal ConocoPhillips (grissik) Ltd, di Bayung Lincir, Sumatera Selatan, Minggu (21/5).
"Kami apresiasi semua yang terlibat dalam pembangunan Sumpal. Ini aset negara dibangun dengan uang negara. Ini luar biasa pembangunannya lebih cepat, hemat anggaran dan dikerjakan mayoritas putra-putri Indonesia," kata Jonan, seperti diberitakan Antara.
Fasilitas tersebut diperlukan untuk menjaga kapasitas produksi gas Lapangan Sumpal di level 310 MMSCFD. Dan, fasilitas ini merupakan bagian dari Sumpal Phase-2 POFD 2010.
Manajer Proyek Lapangan Sumpal Wayan Budiarta mengatakan, proyek dimulai 23 Maret 2015 tersebut tuntas tiga bulan lebih cepat dari target. Yakni, April 2017.
Fasilitas Sumpal Gas Station memulai operasi pada 2011. Lapangan Sumpal didedikasikan untuk perjanjian jual-beli gas.
"Proyek ini berhasil mengoptimalisasi volume produksi dari 265 MMSCFD menjadi 310 MMSCFD dengan menggunakan kompresor," katanya.
"Proyek ini diproyeksikan selesai dengan nilai biaya 25 persen di bawah nilai investasi yang direncanakan."
Proyek ini, lanjutnya, tidak mengganggu kegiatan rutin operasi produksi dan meminimalkan gangguan ke masyarakat sekitar.
"Penyelesaian proyek Kompersi Lapangan Sumpal melibatkan 100 persen tenaga kerja nasional termasuk kontaktor BUMN dengan lebih dari 1.000 pekerja."
(mdk/yud)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya