Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Kisah Bob Young, Pengangguran yang Sukses Dirikan Perusahaan Bernilai Rp 509 T

Kisah Bob Young, Pengangguran yang Sukses Dirikan Perusahaan Bernilai Rp 509 T bob young red hat. ©2018 Flickr

Merdeka.com - IBM, beberapa minggu lalu, baru saja mengakuisisi Red Hat senilai USD 34 miliar (Rp 509,4 triliun). Aksi akuisisi ini merupakan pembelian perusahaan teknologi terbesar sepanjang sejarah.

Adalah Bob Young, pria lulusan pendidikan Sejarah di University of Toronto yang menjadi pencetus Red Hat. Uniknya, pada 1993, Bob Young merupakan seorang pengangguran yang berjuang di lemari jahit istrinya untuk membangun sebuah perusahaan.

Young saat ini berusia 64 tahun. Dia mengundurkan diri dari posisi CEO Red Hat setelah perusahaannya membuka penawaran umum pada 1999. Dia juga keluar dari dewan perusahaan pada 2005 untuk meluncurkan Lulu.com, perusahaan penerbitan mandiri online, di mana dia saat ini menjabat sebagai CEO.

Young membangun perusahaan yang saat ini menjadi perusahaan bernilai jutaan Dolar 25 tahun lalu. Saat itu, Young tidak memiliki pekerjaan ataupun uang setelah menjual bisnisnya, perusahaan leasing komputer.

"Saya seorang pebisnis, begitulah pikiran saya terprogram. Saya bukan orang pintar atau pengambil risiko. Saya malah sebenarnya murid yang buruk," jelas Young.

Dia melanjutkan, rekam jejaknya yang buruk di sekolah membuatnya berasumsi dia akan lebih beruntung mendirikan bisnis sendiri dibanding melamar kerja. "Jadi dalam kasus saya, memulai bisnis menjadi pilihan berisiko rendah dalam meniti karier." (mdk/bim)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP