Lanjutkan 17 proyek mangkrak, PLN yakin target 27 ribu MW tercapai

Merdeka.com - Perusahaan Listrik Negara (PLN) akan kembali melanjutkan 17 dari 34 proyek yang mangkrak, sedangkan sisanya masih dalam tahap evaluasi.
Kepastian itu disampaikan langsung Direktur Utama (Dirut) PLN Sofyan Basir, usai menghadiri diskusi akhir tahun ketenagalistrikan kinerja 2016 dan outlook 2017 di Jakarta, Kamis (8/12).
"Sudah kita evaluasi. 17 di antaranya akan jalan. Sekitar 6-7 lainnya juga sedang dievaluasi BPK. Sisa lainnya belum sama sekali," katanya.
Dirinya juga mengatakan, pihaknya sudah mengevaluasi para kontraktor-kontraktor yang terlibat dalam proyek tersebut. Menurutnya, evaluasi dilakukan PLN bersama Badan Pemeriksa Keuangan (BPK).
"Empat bulan terakhir kita juga sudah evaluasi kontraktor-kontraktor. Dilakukan oleh BPK dan PLN," ujarnya.
Sofyan juga mengakui skema pendanaan 34 proyek tersebut sebagian besar dikeluarkan oleh PLN dan ditangani oleh BUMN dan pihak swasta. "Skema pendanaan sebagian besar PLN. Ada APBN (juga). Sebagian besar ada fase pertama, ada fase kedua, ada regular PLN. Ada juga yang ditangani IPP, EPC, ada BUMN, ada juga swasta," terangnya.
Selain itu, Bos PLN itu mengungkapkan harapannya bahwa target 27.000 MW pada 2017 nanti segera tercapai. "Kalau kita bicara 2017 sudah pasti yang 19.000 MW ditambah 4.000 MW sudah masuk konstruksi. Target Kementerian ESDM 20.000, sedangkan PLN targetnya 27.000. Mudah-mudahan tercapai," harapnya.
(mdk/hrs)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya