Lewat karyanya, Devi ingin kembangkan minat baca anak sejak dini

Merdeka.com - Pemenang kategori Best of The Best Wirausaha Muda Mandiri (WMM) 2016 berhasil diraih oleh Devi Raissa Rahmawati dengan perusahaannya Lobang Kelinci Indonesia (Rabbit Hole) yang bergerak dalam bidang pembuatan buku edukasi bayi dan balita.
Devi mengatakan bahwa buku buatan Rabbit Hole didesain semenarik mungkin agar bisa merangsang minat baca anak sejak usia dini.
"Buku-bukunya ada pop up nya dan fitur-fitur lainnya sehingga diharapkan anak-anak usia dini itu suka dan mencintai kegiatan membaca," kata Devi, Minggu (12/3).
Devi mengungkapkan bahwa ide pembuatan buku tersebut berasal dari temuan yang ia lihat di kehidupan nyata bahwa anak-anak kecil jan sekarang cenderung lebih suka bermain dengan gadget.
Selain itu, Devi mendapat banyak keluhan dari para orang tua yang mengaku kesulitan melakukan komunikasi dengan anaknya.
Kemudian Devi melakukan riset dan akhirnya menemukan solusi bahwa melakukan kegiatan membaca bersama bisa meningkatkan kualitas komunikasi antara orang tua dengan anaknya.
"Ternyata dengan membacakan buku setiap harinya orang tua bisa mendekatkan hubungan antara orang tua dan anak dan gak perlu lama cuma 5 menit sehari udah cukup. Tapi sayangnya buku bacaan di Indonesia kurang bervariasi, ada yang bagus impor mahal 300 ribu ke atas harganya. Jadi, saya punya misi membuat buku yang kualitas impor tapi harganya terjangkau sama orang-orang Indonesia," terang Devi.
"Pengen mengembalikkan anak-anak itu untuk tahu bahwa buku cetak itu menyenangkan juga dan lebih interaktif. Orang tua dan anak bisa berkomunikasi dengan buku ini," lajutnya.
Devi merancang buku bacaan untuk anak-anak usia 6 bulan sampai 7 tahun, tujuannya adalah untuk meningkatkan hubungan komunikasi antara orang tua dan anak serta membuat anak bisa menyukai kegiatan membaca.
Dengan mengikuti program WMM, Devi berharap bisa memperluas jaringannya. Saat ini, Devi melakukan penjualan kepada pengguna akhir secara langsung tidak melalui distributor.
"Saya harapkan selanjutnya saya bisa berkolaborasi dengan pihak-pihak yang bisa mendukung bisnis Rabbt Hole, kalau saat ini kan lebih langsung ke end user atau pengguna akhir, pengen ke korporasi misalnya pabrik susu, beli susu gratis buku misalnya. Kayaknya Bank Mandiri punya channel untuk mewujudkan itu," tandas Devi.
(mdk/war)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya