Mau Liburan ke Yogya Pakai Sleeper Bus? Segini Harganya
Yogyakarta merupakan destinasi favorit wisatawan untuk menghabiskan waktu libur akhir tahun.
Yogyakarta merupakan destinasi favorit wisatawan untuk menghabiskan waktu libur akhir tahun.
Mau Liburan ke Yogya Pakai Sleeper Bus? Segini Harganya
Harga Tiket Sleeper Bus Menuju Yogya
Nuansa libur natal dan tahun baru mulai mengental di berbagai sudut kota. Yogyakarta merupakan destinasi favorit wisatawan untuk menghabiskan waktu libur akhir tahun.
Anda yang ingin berkunjung ke Yogyakarta pun tidak lagi kesulitan memilih moda transportasi menuju Kota Pelajar itu. Bahkan, belakangan ini tren menggunakan sleeper bus mulai meningkat.
Dengan harga lebih tinggi dibanding kereta api, menggunakan pesawat menuju Yogyakarta tidak selalu hemat waktu.
Sebaliknya, menggunakan sleeper bus bisa mendapatkan keuntungan biaya hingga waktu.
Sebab, titik keberangkatan sleeper bus terdapat di beberapa lokasi yang bisa dipilih sesuai jarak terdekat dari lokasi Anda.
Berikut daftar sleeper bus rute Jakarta-Yogyakarta yang bisa menjadi referensi untuk alokasi bujet liburan Anda:
1. Sinar Jaya
Perusahaan otobus (PO) yang didirikan oleh Herman Rusly bersama Rasidin Karyana, pada 18 November 1982 ini terus beradaptasi dengan kebutuhan masyarakat terhadap transportasi.
Perusahaan ini bahkan menyediakan kelas bus yang super nyaman selama perjalanan Anda.
Penumpang akan mendapatkan bantal dan selimut untuk kelas eksekutif. Harga tiket dimulai Rp360.000
2. Unicorn Indorent first class double decker
First Class merupakan kelas dengan konfigurasi seat 1-1 yang berada pada deck bawah bus.
Pada kelas ini penumpang mendapatkan layanan berupa AC, toilet, sleeper seat, selimut, bantal, guling, camilan, Wifi, layanan makan khusus, USB Plug, android entertainment system, dan layanan Pramugara/i.
Harga tiket dimulai Rp450.000
3. Rosalia Indah first class double decker
PO bus ini memiliki tiga kelas pada busnya yaitu eksekutif, super top, hingga first class. Layanan ini yang diletakkan tepat di belakang bangku sopir.
Penumpang akan mendapatkan bantal, guling, hingga selimut. Bus ini juga dilengkapi fasilitas pengisian daya baterai untuk laptop maupun ponsel.
Kelas yang dinilai setara kelas bisnis pada pesawat itu juga dilengkapi ruang khusus bagi para penumpang guna meletakkan barang.
Penumpang juga tidak akan bosan selama perjalanan karena bus menyediakan layar hiburan pada kursi first class.
Harga dimulai Rp510.000