Mendag Enggar Dipuji Soal Keberhasilan Perjanjian Dagang Internasional

Merdeka.com - Mantan Menteri Perdagangan Mari Elka Pangestu mengapresiasi langkah Menteri Perdagangan Enggartiasto Lukita terkait penyelesaian sejumlah perjanjian internasional di masa kepemimpinannya sebagai Menteri Perdagangan.
"Kita semua tadi memberi selamat kepada Pak Enggar karena sudah banyak perjanjian perdagangan internasional yang kita memulai tapi tidak berhasil diselesaikan, diselesaikan di zaman Pak Enggar," kata Mari di Kementerian Perdagangan, Jakarta, Senin (11/3).
Menurut dia, keuntungan dari perjanjian-perjanjian perdagangan internasional tidak hanya sebatas pembebasan atau penurunan tarif ekspor impor. Investasi juga akan masuk sejalan dengan ditekennya perjanjian dagang.
"Di luar tarif banyak sekali keuntungan. Seperti investasi, move of nature and person seperti yang kita peroleh di Australia (lewat IA-CEPA), lebih besar keuntunganmya," jelas Mari Elka Pangestu.
Diketahui baru-baru ini, Pemerintah Republik Indonesia dan Pemerintah Australia secara resmi telah menandatangani Indonesia-Australia Comprehensive Economic Partnership Agreement (IA-CEPA).
Dalam perjanjian yang telah tersebut, Indonesia akan memangkas bea impor sebesar 94 persen untuk produk asal Australia bertahap. Sebaliknya 100 persen bea impor produk asal Indonesia yang masuk ke Australia akan dihapus.
(mdk/azz)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya