Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Menteri Basuki ungkap manfaat pembangunan infrastruktur saat ini dan masa datang

Menteri Basuki ungkap manfaat pembangunan infrastruktur saat ini dan masa datang Basuki Hadimuljono. ©2014 merdeka.com/arie basuki

Merdeka.com - Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan (PUPR), Basuki Hadimoeljono, mengatakan segala proyek infrastruktur yang tengah dibangun pemerintah Jokowi-JK tak banyak manfaatnya saat ini. Dia juga mengakui pembangunan tersebut belum bisa langsung memerangi angka kemiskinan dan ketimpangan di Indonesia.

Menteri Basuki menegaskan bahwa manfaat besar dari semua infrastruktur tersebut baru akan terlihat beberapa tahun ke depan. "Waktu saya menghadiri acara natal DPR dan MPR ada yang membisikan 'nanti 10 tahun lagi orang-orang akan bicara tentang infrastruktur era Jokowi'. Padahal anggota DPR itu bukan dari partai penyokong pemerintah," kata Menteri Basuki dalam sebuah acara di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis (25/1) malam.

Selain sebagai penggerak roda perekonomian, dalam jangka waktu panjang dan berkelanjutan, infrastruktur yang memadai akan ikut mendongkrak daya saing Indonesia dengan negara lain. Serta, mengurangi angka kemiskinan.

Namun, bukan berarti pembangunan infrastruktur tak ada manfaat sama sekali saat ini. Sebab, proses pembangunan yang berlangsung tidak dalam waktu singkat, membuat proyek infrastruktur bermanfaat menghidupi banyak keluarga.

Menteri Basuki kemudian memutar video yang menceritakan para kuli bangunan yang tengah mengerjakan proyek infrastruktur. Menteri Basuki menjelaskan, para pekerja tersebut menjadi tidak khawatir memikirkan biaya hidup saat ini, sebab dia memiliki penghasilan yang tetap setidaknya dalam 5 tahun.

"Dengan adanya pembangunan ini dia ayem (tenang) karena 5 tahun ada sumber penghidupan (bekerja sebagai kuli bangunan)."

(mdk/bim)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP