Natal 2016, penumpang Terminal Kampung Rambutan anjlok 61 persen

Merdeka.com - Penumpang Terminal Kampung Rambutan di liburan Natal 2016 mengalami penurunan signifikan dibanding tahun lalu. Penumpang yang berangkat dari Terminal Kampung Rambutan tercatat anjlok mencapai 61 persen.
Kepala Terminal AKAP Kampung Rambutan, Emiral August mengungkapkan, posko kegiatan Natal dan Tahun Baru dilaksanakan sejak tanggal 18 Desember sampai 9 Januari 2019.
"Di tahun lalu puncaknya di tanggal 24 Desember yang memberangkatkan 8.238 penumpang dangan dengan jumlah bus 402. Sedangkan tahun ini di tanggal yang sama hanya mampu memberangkatkan 3.133 penumpang dengan jumlah bus 457," jelasnya kepada merdeka.com di Terminal Kampung Rambutan, Senin (26/12).
Kemudian di tanggal 25 Desember, Terminal Kampung Rambutan memberangkatkan 2.597 dengan jumlah bus 432.
Jika diakumulasi dari tanggal 18 sampai 25 Desember Kampung Rambutan telah memberangkatkan sebanyak 13.511 penumpang. Sedangkan di tahun lalu memberangkatkan sebanyak 36.987 penumpang.
"Penurunan penumpang mungkin karena banyak yang pakai mobil pribadi terlebih lagi ada Tol Cipali. Kemudian juga mungkin masih banyak masyarakat yang ingin berlibur di Jakarta," ujarnya.
Saat di konfirmasi apakah penurunan jumlah penumpang ini terkait dengan retaknya jembatan di Cisomang yang mengalami keretakan dan pergeseran, dengan tegas dirinya membantah.
"Enggak ada, paling yang berdampak hanya keterlambatan bus saja. Karena yang biasanya lewat jalan tol ini harus lewat jalan lain macet. Keterlambatannya bisa 1 jam," jelasnya.
Di lain hal, dia memastikan semua kendaraan yang di berangkatkan sudah dicek terlebih dahulu. Tercatat sampai 25 Desember bus yang dicek sebanyak 169 dan yang dinyatakan lolos ramp cek sebanyak 82 bus.
"Jadi ada sebanyak 87 bus yang tidak lolos itu disebabkan ketiadaan lampu mundur, kotak P3K dan alat pemadam api ringan (APAR). Namun bus tersebut diperbolehkan melakukan perjalanan jika segera melengkapi hal-hal tersebut. Yang tidak lolos bukan tidak layak. Kalau tidak layak langsung dikandangkan atau ditilang," ujar Emiral.
(mdk/idr)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya