OJK sebut pasar modal bisa beri kontribusi ke ekonomi RI

Merdeka.com - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) mengaku beruntung hadirnya pasar modal di Indonesia bisa memberikan kontribusi untuk pertumbuhan ekonomi. Apalagi, setiap tahun jumlah investor yang berada di pasar modal Indonesia terus meningkat.
"Opportunity kita masih banyak karena komponen jumlah investor dan jumlah emiten masih banyak, kedepan tentunya harapan kita investasi emiten dan investor akan menyumbang pertumbuhan ekonomi," ujar Kepala Eksekutif Pengawas Pasar Modal OJK Hoesen dalam acara Capital Market Community 2017 di Gedung BEI, Jakarta, Sabtu (12/8).
Dia menegaskan pertumbuhan investor di pasar modal memberikan kontribusi terhadap ekonomi Indonesia. Hoesen berharap pertumbuhan investor ini juga dapat meningkatkan perkembangan pasar modal Indonesia.
"Tidak banyak juga institusi didirikan seperti institusi yang dinaungi OJK per tahun hanya lima tetapi masih bisa bertambah dengan adanya pertumbuhan investor ini," ungkapnya.
Namun demikian, OJK meminta otoritas pasar modal meningkatkan produk domestik. Hal ini dapat membuat alternatif produk baru di pasar modal Indonesia. Hoesen pun mengajak investor untuk menanamkan dananya di pasar modal.
"Nanti kita akan melihat orientasi dari investasi akan di combine menjadi investor di masa depan. Dan pada akhirnya investor di pasar modal akan berhasil nantinya," pungkasnya.
(mdk/sau)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya